PUTRI DARMAYANTI NIM, 071411733024 (2019) MARINE BUDDIES SURABAYA(Studi Deskriptif Fungsi Komunitas Marine Buddies Surabaya bagi Anggotanya). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text
ABSTRAK.pdf Download (42kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (48kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (39kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FIS ANT 61 19 Dar m.pdf Restricted to Registered users only until 1 October 2022. Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
JURNAL_PUTRI DARMAYANTI_071411733024.pdf Download (308kB) |
Abstract
Marine Buddies Surabaya merupakan komunitas lingkungan hidup yang berada di Kota Surabaya, yang khususnya bergerak dalam bidang lingkungan laut. Komunitas Marine Buddies Surabaya merupakan komunitas yang dibentuk dan berada dibawah naungan World Wide Fund for Nature (WWF)-Indonesia, dalam divisi Marine & Fisheries. Maraknya isu kerusakan lingkungan laut kemudian menjadikan komunitas Marine Buddies Surabaya sebagai sebuah alternatif bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi langsung dalam penanganan masalah lingkungan, lewat kampanye offline baik online di sosial media, dan berbagai aktivitas lingkungan lainnya. Setiap anggota yang bergabung sifatnya sukarela, atau bisa disebut sebagai volunter, tanpa ada imbalan apapun bagi anggotanya. Hal ini kemudian menjadi menarik bagi peneliti untuk melakukan penelitian tentang fungsi komunitas Marine Buddies Surabaya bagi anggotanya, karena fungsi yang dirasakan tentunya menjadi salah satu faktor mengapa komunitas Marine Buddies Surabaya dapat tetap eksis sampai saat ini. Data dianalisis secara deskriptif menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan wawancara mendalam, observasi partisipan dan dokumentasi, jumlah informan dalam penelitian ini adalah lima informan. Data yang diperoleh nantinya akan diolah dan dianalisis dengan teori fungsionalisme. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah komunitas Marine Buddies Surabaya memliki beberapa fungsi terkait pemenuhan kebutuhan bagi anggotanya, antara lain: 1) Menguatkan relasi pertemanan dan keluarga Baru, 2) Menerapkan gaya hidup ramah lingkungan atau “Go Green”, 3) Berbagi ilmu pengetahuan dan menambah wawasan, 4) Merubah pola pikir terhadap Lingkungan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 FIS ANT 61/19 Dar m | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Komunitas, WWF-Indonesia, Lingkungan Hidup, Laut. | ||||||
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology | ||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Dwi Marina | ||||||
Date Deposited: | 01 Oct 2019 02:54 | ||||||
Last Modified: | 01 Oct 2019 02:54 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/87997 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |