MEDIA PENULARAN SOIL TRANSMITTED HELMINTHS BERDASARKAN PEMERIKSAAN AIR , TANAH DAN FESES PETANI DI DUSUN SEMEN KECAMATAN GROGOL KABUPATEN KEDIRI

SITI MUNAWAROH, NIM011614153018 (2019) MEDIA PENULARAN SOIL TRANSMITTED HELMINTHS BERDASARKAN PEMERIKSAAN AIR , TANAH DAN FESES PETANI DI DUSUN SEMEN KECAMATAN GROGOL KABUPATEN KEDIRI. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
TKD. 10-19 Mun m ABSTRAK.pdf

Download (158kB)
[img] Text
TKD. 10-19 Mun m DAFTAR ISI.pdf

Download (166kB)
[img] Text
TKD. 10-19 Mun m DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (138kB)
[img] Text (FULLTEXT)
TKD. 10-19 Mun m.pdf
Restricted to Registered users only until 3 October 2022.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar belakang dan tujuan: Soil transmitted helminthes (STH) adalah penyakit cacing yang ditularkan melalui tanah. Petani bekerja berhubungan langsung dengan tanah dan air sungai yang tercemar sehingga sangat mungkin terinfeksi oleh STH.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara spesies STH yang ditemukan dengan pemeriksaan mikroskopis dalam air, tanah dan media tinja petani di Dusun Semen, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri. Metode: Penelitian ini adalah analitik cross sectional dengan 18 sampel air, 129 sampel tanah dan 39 orang untuk sampel feses. Diagnosis infeksi STH pada feses menggunakan metode tetes tebal Kato-Katz, pemeriksaan air menggunakan metode sedimentasi dan pemeriksaan tanah menggunakan metode flotasi. Hasil pemeriksaan kemudian dianalisis dengan uji Chi square. Hasil: Distribusi spesies STH pada sampel tanah adalah 7 sampel (11,11%) positif telur cacing A.lumbricoides ditemukan pada tanah berpasir dan 1 (0.66%) pada tanah liat. Telur spesies Trichuris trichiura adalah 5 sampel (7.93%) pada tanah berpasir dan 5 sampel (7.57%) pada tanah liat. Pada 18 sampel air diketahui sebanyak 12 sampel ( 66,67%) positif, yaitu A. Lumbricoides 4 (22.22%) dan T.trichiura 8(44.44%). Dari 39 sampel feses ditemukan 12 sampel (30.77%) positif mengandung telur STH, yaitu A.lumbricoides ditemukan pada 5 sampel (12.82%), sedangkan T.trichiura ditemukan pada 8 sampel (20.51%). Hasil analis dengan Chi square menunjukkan terdapat hubungan antara spesies STH pada media air, tanah dan feses petani di dusun Semen kecamatan Grogol kabupaten Kediri. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara spesies STH pada media air, tanah dan feses petani di dusun Semen kecamatan Grogol kabupaten Kediri.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK TKD. 10-19 Mun m
Uncontrolled Keywords: Air, STH, tanah, feses petani
Subjects: R Medicine > RB Pathology > RB37-56.5 Clinical pathology. Laboratory technique
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Magister Ilmu Kedokteran Dasar
Creators:
CreatorsNIM
SITI MUNAWAROH, NIM011614153018NIM011614153018
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHENY ARWATI, NIDN: '0029026404UNSPECIFIED
Thesis advisorPUSPA WARDHANI, NIDN: '0025027506UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 03 Oct 2019 07:16
Last Modified: 03 Oct 2019 07:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/88224
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item