GAMBARAN FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELUHAN SUBJEKTIF PERNAFASAN (Studi Pada Pekerja di Mesin Cc Jumping, Gang Rip, dan Double PlannerWood Working 1 Unit Produksi 2 PT. X)

MARIA GORETTI PUTRI PUSPASARI, 151611713045 (2019) GAMBARAN FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELUHAN SUBJEKTIF PERNAFASAN (Studi Pada Pekerja di Mesin Cc Jumping, Gang Rip, dan Double PlannerWood Working 1 Unit Produksi 2 PT. X). Tugas Akhir D3 thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img] Text
FV. HKK. 44-19 Pus g abstrak.pdf

Download (48kB)
[img] Text
FV. HKK. 44-19 Pus g daftar isi.pdf

Download (27kB)
[img] Text
FV. HKK. 44-19 Pus g daftar pustaka.pdf

Download (54kB)
[img] Text (FULLTEXT)
FV. HKK. 44-19 Pus g.pdf
Restricted to Registered users only until 21 October 2022.

Download (876kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Debu kayu adalah partikel-partikel zat padat (kayu) yang dihasilkan oleh kekuatan alami atau mekanik seperti pada pengolahan, penghancuran, pelembutan, pengepakan, peledakan dan lain-lain dari bahan organik misalnya kayu.Tujuan penelitian ini adalah mempelajari gambaran faktor yang berhubungan dengan keluhan subjektif pernafasan pada pekerja di PT. X. Penelitian ini adalah berjenis observasi deskriptif yang dilakukan pada total populasi 45 pekerja di Wood Working 1. Variabel yang diteliti adalah usia, masa kerja, lama kerja, status gizi, kebiasaan merokok, kadar debu personal, dan keluhan subjektif pernafasan. Analisis data secara deskriptif dengan tabulasi silang. Hasil penelitian ini menunjukkan tenaga kerja yang mengalami keluhan subjektif pernafasan sebagian besar memiliki usia ≥ 30 tahun (54,2 %), masa kerja ≥ 10 tahun (57,9 %), lama kerja > 8 jam sehari (46,7 %), memiliki IMT kategori kurus (60 %), memiliki kebiasaan merokok (53,8 %), dan menghirup kadar debu personal 11,6 mg/m³. Kesimpulannya semakin tua usia responden, semakin lama masa kerja, semakin lama jam kerja dalam sehari, semakin kurus IMT,mempunyai kebiasaan merokok, dan semakin tinggi kadar debu personal yang dihirup maka semakin banyak keluhan subjektif pernafasan yang dialami pekerja. Perusahaan direkomendasikan untuk mendesign ulang LEV dan melakukan perawatan LEV, menggunakan Vacuum Cleaner dengan HEPA filter saat melakukan pembersihan terhadap debu, mengganti masker kain dengan masker N95 sesuai dengan kadar debu kayu di area kerja, melakukan rotasi kerja dan durasi kerja pada pekerja, memberikan penyuluhan terutama kepada pekerja yang mempunyai berat badan berlebih dengan melakukan diet dan pengaturan pola makan serta melakukan kegiatan senam pagi.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKC KK FV.HKK 44/19 Pus g
Uncontrolled Keywords: Debu Kayu, Keluhan Subjektif Pernafasan.
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC705-779 Diseases of the respiratory system
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Hiperkes dan Keselamatan Kerja
Creators:
CreatorsNIM
MARIA GORETTI PUTRI PUSPASARI, 151611713045UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorErwin Dyah Nawawineu, dr.,M.Kes, NIDN: '0007086202UNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 21 Oct 2019 08:24
Last Modified: 21 Oct 2019 08:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/89625
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item