NADA AYU FARIDA, 071511133023 (2019) DAMPAK PENGEMBANGAN KAMPUNG SENTRA UMKM PENGRAJIN SONGKOK TERHADAP PERUBAHAN SOSIAL, EKONOMI DAN LINGKUNGAN DI KELURAHAN KROMAN KECAMATAN GRESIK KABUPATEN GRESIK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text
Fis. AN. 66-19 Far d abstrak.pdf Download (59kB) |
|
Text
Fis. AN. 66-19 Far d daftar isi.pdf Download (62kB) |
|
Text
Fis. AN. 66-19 Far d daftar pustaka.pdf Download (123kB) |
|
Text (FULLTEXT)
Fis. AN. 66-19 Far d.pdf Restricted to Registered users only until 23 October 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai dampak pengembangan kampung sentra UMKM pengrajin songkok terhadap perubahan sosial, ekonomi dan lingkungan di kelurahan kroman. Kelurahan kroman ini terkenal dengan pengrajin songkoknya, dan hal ini akan memberikan dampak untuk masyarakat nya, dampaknya bisa terjadi perubahan pada sosial, ekonominya maupun lingkungannya. Untuk mengetahui dampak pengembangan kampung tersebut peneliti menggunakan konsep dampak sosial, dampak ekonomi dan dampak lingkungan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan tipe deskriptif. Data dikumpulkan melalui metode wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Penentuan informannya dilakukan dengan purposive sampling yaitu narasumber yang mengetahui pengembangan di kawasan tersebut. Analisis data kualitatif dilakukan secara bertahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dampak pengembangan kampung sentra UMKM pengrajin songkok terhadap perubahan sosial ekonomi, dan lingkungannya adalah meningkatnya keterlibatan komunitas, meningkatnya sinergi pemerintah dan masyarakat, meningkatnya bantuan fasilitas dari pemerintah dan juga meningkatnya perubahan perilaku komunitasnya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 FIS AN 66/19 Far d | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Dampak, Pengembangan Komunitas, UMKM pengrajin songkok. | ||||||
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T175-178 Industrial research. Research and development | ||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Dwi Marina | ||||||
Date Deposited: | 23 Oct 2019 04:35 | ||||||
Last Modified: | 18 Dec 2019 03:46 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/89827 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |