JONGKO WICAKSONO, 141411131024 (2019) PENGARUH DERAJAT INFESTASI Argulus TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGI ORGAN SIRIP DAN KULIT IKAN KOI (Cyprinus Carpio) DI KECAMATAN CISEENG, KABUPATEN BOGOR, JAWA BARAT = EFFECT DEGREE OF INFESTATION ARGULUS ON HISTOPATHOLOGICAL DESCRIPTION ORGANS FINS, AND SKINS OF KOI FISH (Cyprinus carpio) (CASE STUDY IN CISEENG SUB DISTRICT, BOGOR DISTRIC, WEST JAVA). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRACT)
KKC KK PK.BP.150-19 Wic p ABSTRAK.pdf Download (132kB) |
|
Text (DAFTAR ISI)
KKC KK PK.BP.150-19 Wic p DAFTAR ISI.pdf Download (131kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
KKC KK PK.BP.150-19 Wic p DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (248kB) |
|
Text (FULLTEXT)
KKC KK PK.BP.150-19 Wic p FULLTEXT.pdf Restricted to Registered users only until 2 November 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Argulus merupakan ektoparasit penyerang utama (primary infection) yang menempel di sirip, dan kulit ikan yang dapat menyebabkan kerusakan. Ikan koi (Cyprinus carpio) merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang tergolong dalam familia Cyprinidae yang sering terinfestasi Argulus. Ikan koi (Cyprinus carpio) merupakan komoditas ikan hias air tawar yang dibudidayakan di Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui derajat infestasi Argulus pada ikan koi (Cyprinus carpio) di Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, serta pengaruh infestasi Argulus terhadap gambaran histopatologi organ sirip, dan kulit ikan koi (Cyprinus carpio). Metode penelitian ini adalah metode survei dengan menggunakan Kolmogorov Smirnov 1 sample untuk mengetahui derajat infestasi Argulus. Hasil gambaran histopatologi organ sirip, dan kulit ikan koi (Cyprinus carpio) yang terinfestasi Argulus dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa derajat infestasi Argulus pada ikan koi (Cyprinus carpio) di Kecamatan Ciseeng Kabupaten Bogor, Jawa Barat tergolong infestasi ringan (42,55%) dan normal (89,7%). Secara histopatologi, infestasi Argulus pada ikan koi (Cyprinus carpio) menyebabkan perubahan di sirip pectoral berupa kongesti, balloning degeneration, dan erosi pada epithelium, perubahan di sirip caudal berupa infiltrasi sel radang dan erosi pada epithelium, dan perubahan di kulit berupa hemoragi. Diharapkan adanya penelitian lebih lanjut mengenai pengaruh derajat infestasi Argulus di wilayah Kabupaten Bogor dan sekitarnya, serta kemungkinan terjadi infeksi sekunder yang ditimbulkan akibat infestasi Argulus pada ikan koi (Cyprinus carpio).
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PK.BP.150/19 Wic p | |||||||||
Subjects: | Q Science > QL Zoology > QL614-639.8 Fishes | |||||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Budidaya Perairan | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | mrs hoeroestijati beta | |||||||||
Date Deposited: | 02 Nov 2019 04:42 | |||||||||
Last Modified: | 02 Nov 2019 04:42 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/90397 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |