Airi Mutiar, NIM011318066303 (2019) ANALISIS HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN PETUGAS DENGAN PERILAKU DAN INTENSI KESIAPSIAGAAN PETUGAS DALAM MENGHADAPI BENCANA KEBAKARAN DI RSUD DR. SOETOMO. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
Text
PPDS.AT. 29-19 Mut a ABSTRAK.pdf Download (130kB) |
|
Text
PPDS.AT. 29-19 Mut a DAFTAR ISI.pdf Download (106kB) |
|
Text
PPDS.AT. 29-19 Mut a DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (140kB) |
|
Text (FULLTEXT)
PPDS.AT. 29-19 Mut a BR.pdf Restricted to Registered users only until 25 November 2022. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang: Rumah sakit sebagai institusi pelayanan kesehatan bagi masyarakat merupakan tempat kerja dengan risiko tinggi terhadap keselamatan dan kesehatan sumber daya manusia rumah sakit, pasien, pendamping pasien, pengunjung dan lingkungan rumah sakit. Kondisi darurat paling tinggi yang mendapat perhatian karena sering terjadi adalah kebakaran. Mengelola kebakaran bukan sekedar menyediakan alat pemadam ataupun melakukan pelatihan namun juga melakukan proses persiapan perilaku siap bencana. Penelitian ini bertujuan menilai hubungan pengetahuan petugas dengan perilaku dan intensi kesiapsiagaan petugas RSUD Dr. Soetomo dalam menghadapi bencana kebakaran. Metode: Penelitian ini menggunakan metode analisis observasional dengan desain cross sectional dengan pendekatan explanatory research. Dilakukan pengumpulan data menggunakan kuesioner terstruktur yang terdiri dari lima kolom pertanyaan (karakteristik demografi, tingat pengetahaun, respon sikap, respon norma subjektif, respon PBC dan intensi) pada 149 petugas di Instalasi Bedah pusat dan Instalasi Gawat Darurat yang terdiri dari perawat, dokter PPDS, petugas farmasi dan petugas Satpol PP. Data terkumpul di olah menggunakan aplikasi statistik IBM SPSS Statistic 2.0 Hasil : Tingkat pengetahuan responden petugas masih buruk dengan nilai rata-rata dibawah 49,9 sebesar 55,7%. Dari sembilan karakteristik responden yang diperiksa, hanya lama bekerja yang berpengaruh dengan tingkat pengetahuan dengan nilai p 0,047. Pengetahuan sendiri tidak berpengaruh secara signifakan terhadap tiga prediktor perilaku yakni sikap, norma subjektif dan PBC. Setelah dilakukan analisis multivariat pada tiga prediktor perilaku (sikap, norma subjektif dan PBC) terhadap intensi, menunjukkan bahwa norma subjektif tidak berpengaruh signifikan terhadap niatan (intensi) kesiapsiagaan bencana kebakaran dengan nilai p 0,530, sedangkan variabel sikap dan PBC berpengaruh signifikan terhadap intensi dengan nilai p 0,0034 dan 0,000 Kesimpulan : Tingkat pengetahuan responden tentanng kesiapsiagaan penanganan bencana kebakaran masih buruk dengan faktor yang berpengaruh yakni karakteristik lama bekerja responden. Pengetahuan tidak memiliki hubungan dengan prediktor perilaku dan variabel norma subjektif tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap intensi kesiapsiagaan penanganan bencana kebakaran di RSUD Dr. Soetomo.
Item Type: | Thesis (Thesis) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK PPDS.AT. 29-19 Mut a | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Bencana, kebakaran, rumah sakit, disaster preapredness, TPB | ||||||||||||
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology > GN451-477.7 Intellectual life Including communication, recreation, philosophy, religion, knowledge, etc. | ||||||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran > Anestesiologi dan Reanimasi | ||||||||||||
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | ||||||||||||
Date Deposited: | 23 Nov 2019 03:49 | ||||||||||||
Last Modified: | 23 Nov 2019 03:49 | ||||||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/91427 | ||||||||||||
Sosial Share: | |||||||||||||
Actions (login required)
View Item |