PROFIL KEPATUHAN PASIEN PUSKESMAS MEDOKAN AYU SURABAYA DALAM PENGGUNAAN ANTIDIABETES ORAL

Anggraini, 050911240 (2013) PROFIL KEPATUHAN PASIEN PUSKESMAS MEDOKAN AYU SURABAYA DALAM PENGGUNAAN ANTIDIABETES ORAL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-anggraini-29531-5.ringk-n.pdf

Download (142kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
PROFIL KEPATUHAN PASIEN PUSKESMAS MEDOKAN AYU SURABAYA DALAM PENGGUNAAN ANTIDIABETES ORAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Diabetes melitus (DM) memerlukan terapi jangka panjang, oleh karena itu kepatuhan dalam menjalankan terapi sangatlah diperlukan untuk mencapai keberhasilan terapi. Kepatuhan pasien pada penyakit yang bersifat kronik pada umumnya rendah. Hal ini merupakan masalah yang cukup serius karena dapat mempengaruhi efektivitas pengobatan. Ketidakpatuhan pasien dalam melakukan tatalaksana diabetes akan memberikan dampak negatif yang sangat besar yaitu komplikasi diabetes. Peran farmasis/apoteker disini merupakan posisi kunci untuk memberi penjelasan umum maupun khusus tentang terapi yang dijalani pasien baik farmakoterapi maupun nonfarmakoterapi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat profil kepatuhan pasien Puskesmas Medokan Ayu Surabaya dalam penggunaan obat antidiabetes oral dengan melihat 5 variabel yaitu variabel ketepatan dosis, waktu, frekuensi, interval, dan jangka waktu penggunaan obat antidiabetes oral. Indikator-indikator kepatuhan tersebut merupakan ukuran kepatuhan pasien yang berkaitan dengan pemberian informasi obat oleh petugas kesehatan seperti dokter farmasis, ataupun pemberi informasi lainnya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode wawancara bebas-terpimpin. Responden yang digunakan yaitu pasien penderita penyakit DM di Puskesmas Medokan Ayu Surabaya tanpa diwakili oleh orang lain. Berdasarkan hasil penelitian dari 25 responden, persentase kepatuhan terhadap dosis sebesar 96%, persentase kepatuhan terhadap frekuensi sebesar 72%, kepatuhan terhadap interval sebesar 16%, kepatuhan terhadap waktu sebesar 100%, dan kepatuhan terhadap variabel lama terapi sebesar 20%. Kepatuhan terhadap penggunaan obat antidiabetes oral berdasarkan 5 variabel tersebut dinyatakan bahwa 12% dinyatakan patuh dan 88 % dinyatakan tidak patuh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF. Kom. 37/13 Ang p
Uncontrolled Keywords: DRUG UTILIZATION; ANTI DIABETES
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: 05. Fakultas Farmasi > Farmasi Komunitas
Creators:
CreatorsNIM
Anggraini, 050911240UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorI Nyoman Wijaya, S.Si., Sp.FRS., Apt.UNSPECIFIED
Thesis advisorAndi Hermansyah, S.Farm, M.Sc., Apt.UNSPECIFIED
Depositing User: Ani Sistarina
Date Deposited: 21 Jan 2014 12:00
Last Modified: 29 Jul 2016 02:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/10413
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item