PERANAN PROGRAM JAMINAN SOSIAL DALAM KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA BAGI TENAGA KERJA DI PD. ANEKA USAHA SUB UNIT KASA HUSADA DI SURABAYA

RAHARDJO, SOEKO TRIBEKTI, NIM. 038712652 (2013) PERANAN PROGRAM JAMINAN SOSIAL DALAM KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA BAGI TENAGA KERJA DI PD. ANEKA USAHA SUB UNIT KASA HUSADA DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2013-rahardjoso-25632-6.abstrak.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
KKB KK-2 Per.1707_92 Rah p.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Secara Konstitusional perlindungan terhadap tenaga kerja dituangkan dalam pasal 27 ayat 2 Undang-undang Dasar 1945 yang menyatakan bahwa tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan. Oleh karena penghidupan yang layak merupakan hak setiap warga negara, khusus di bidang jaminan sosial tenaga kerja. Undang-undang No. 14 tahun 1969 tentang ketentuan pokok mengenai tenaga kerja dalam pasal 15 disebutkan bahwa Pemerintah mengatur penyelenggaraan pertanggungan sosial dan bantuan sosial bagi tenaga kerja dan keluarganya. Dalam penjelasannya diterangkan bahwa jaminan sosial dan bantuan sosial tersebut terdiri dari jaminan sakit, hamil, bersalin, cacat, hari tua, meninggal dunia dan menganggur bagi seluruh tenaga keria termasuk tani dan nelayan. Penghasilan yang diterima tenaga kerja merupakan sumber penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup bagi diri dan keluarganya. Di daerah perkotaan dimana kehidupan harus lebih mandiri daripada di pedesaan, maka penghasilan tersebut harus dijaga kelangsungannya dan kecukupannya untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup. Namun demikian, setiap tenaga keria selalu rnenghadapi beberapa resiko tertentu. Setiap orang pasti pada suatu saat akan mencapai hari tua. Produktivitas kerjanya akan menurun sehingga perlu diganti tenaga yang lebih muda dan ia akan diberhentikan dari pekerjaannya yang berakibat akan terhenti pula penghasilannya. Seorang tenaga keria dapat pula mengalami cacat tetap dan total karena sakit atau kecelakaan sehingga tidak dapat bekerja lagi. Maka pekerjaan dan penghasilannya juga akan dihentikan. Tenaga kerja juga dapat menderita sakit mulai dari yang ringan sampai yang berat dan harus dirawat di rumah sakit, perawatan itu memerlukan pembiayaan yang akan memberatkan gaji dan upahnva. Lebih-lebih apabila seorang karyawan sebagai pencari nafkah meninggal dunia dan penghasilannya dihentikan, maka keluarga yang ditinggalkan akan kehilangan sumber penghasilan. Oleh karena resiko-resiko diatas selalu dihadapi disetiap tempat ker.ia dan bersifat universal, maka perlu ditanggulangi secara sisternatis, terencana dan teratur. Jaminan sosial merupakan alat yang ampuh dan tepat untuk menanggulangi resiko-resiko sosial ekonomis tersebut karena akan diikuti oleh seluruh jenis dan lapisan tenaga kerja baik tenaga kerja tetap, tidak tetap, bulanan, harian borongan, musiman, maupun pimpinannya. Demikian jaga programnya dapat meliputi seluruh jenis perlindungan yang diperlukan bagi tenaga keria dalam hal menderita sakit mengalami kecelakaan dan cacat mencapai hari tua sampai meninggal dunia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Per.1707/92 Rah p
Uncontrolled Keywords: PROTECTION - LAW AND LEGISLATION; INSURANCE, HEALTH; SOCIAL
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K1000-1395 Commercial law > K1241-1287 Insurance
K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K1700-1973 Social legislation > K1701-1841 Labor law
Divisions: 03. Fakultas Hukum > Hukum Perdata
Creators:
CreatorsNIM
RAHARDJO, SOEKO TRIBEKTI, NIM. 038712652UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMachsoen Ali, S.H, M.S.UNSPECIFIED
Depositing User: Sulistiorini
Date Deposited: 18 Jul 2013 12:00
Last Modified: 23 Jul 2017 19:05
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/11437
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item