Arifa Mustika and Nurmawati Fatimah and Gadis Meinar Sari (2018) Mekanisme Kerja Nanopartikel Ekstrak Daun Singawalang (Petiveria Alliaceae) Pada Regulasi Glukosa Melalui Glut-2, IRS-1, INSULIN, TNF-α, IL-6, SIRT-1 DAN PGC1α Pada Model Tikus Diabetes Mellitus. Laporan Penelitian. UNIVERSITAS AIRLANGGA, SURABAYA. (Unpublished)
Text (FULL TEXT)
KKA KK LP 13-19 Mus m.pdf Download (8MB) |
Abstract
Hasil penelitian yang dilakukan Kementerian Kesehatan RI menunjukkan angka harapan hidup masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun terus meningkat. Pada tahun 2014 umur harapan hidup masyarakat Indonesia rata-rata akan mencapai 72 tahun, angka ini meningkat bila dibandingkan dengan data pada tahun 2004, umur harapan hidup 66,2 tahun. Peningkatan angka harapan hidup itu menyebabkan bertambahnya populasi penduduk berusia lanjut atau usia di atas 60 tahun. Pada tahun 2000, jumlah penduduk usia lanjut di Indonesia sekitar 5,3 juta. Pada tahun 2010, jumlah itu meningkat tajam menjadi 24 juta. Makin besar jumlah penduduk usia lanjut, maka tantangan di bidang kesehatan juga semakin besar karena penyakit degeneratif termasuk diabetes melitus tipe 2 juga akan meningkat dan tentunya akan menambah beban pada sektor kesehatan. Untuk mengatasi hal tersebut, maka perlu penatalaksanaan terapi yang tepat. Penatalaksanaan terapi DMT2 adalah pengaturan makanan, pemberian obat dan perubahan gaya hidup. Oleh karena itu, penelitian penemuan obat baru dan penemuan bahan pangan yang mempunyai khasiat mengatur regulasi gula darah terutama pengembangan bahan alam yang ada di Indonesia perlu ditingkatkan.
Item Type: | Monograph (Laporan Penelitian) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK LP 13-19 Mus m | ||||||||
Uncontrolled Keywords: | Diabetes Mellitus | ||||||||
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research | ||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran > S3 Ilmu Kedokteran | ||||||||
Creators: |
|
||||||||
Depositing User: | Andri Yanti | ||||||||
Date Deposited: | 13 Apr 2022 05:56 | ||||||||
Last Modified: | 13 Apr 2022 05:56 | ||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/115272 | ||||||||
Sosial Share: | |||||||||
Actions (login required)
View Item |