Dinamika Resiliensi Istri Pada Pernikahan Beda Agama

Ike Herdiana, NIDN. 0022057505 (2021) Dinamika Resiliensi Istri Pada Pernikahan Beda Agama. Dinamika Resiliensi Istri Pada Pernikahan Beda Agama, 01 (01). pp. 209-220. ISSN 2776-1851

[img] Text (Artikel)
17. Dinamika Resiliensi Istri Pada Pernikahan Beda Agama.pdf

Download (274kB)
[img] Text (Bukti korespondensi)
Korespondensi_Dinamika Resiliensi Istri pada Pernikahan Beda Agama.pdf

Download (162kB)
[img] Text
18 Dinamika Resiliensi Istri Pada Pernikahan Beda Agama.pdf

Download (426kB)
Official URL: https://e-journal.unair.ac.id/BRPKM/article/view/2...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika resiliensi pada istri di pernikahan beda agama ditinjau dengan menggunakan teori resiliensi milik Wille, Bettge dan Ravens-Sieberer. Faktor-faktor yang mempengaruhi proses resiliensi antara lain faktor resiko, faktor protektif, stres, kemampuan koping dan kompetensi individu. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus intrinsik. Teknik penggalian data yang digunakan adalah wawancara mendalam dari partisipan disertai wawancara significant other lalu dianalisis menggunakan analisis tematik theory driven. Partisipan berjumlah 2 orang istri yang telah menikah dan memiliki suami yang berbeda agama. Partisipan pertama beragama Hindu dengan suami yang beragama Islam, usia pernikahan 25 tahun dan partisipan kedua beragama Kristen dengan suami yang beragama Islam, usia pernikahan 23 tahun. Hasil penelitian ini menunjukkan kedua partisipan memiliki stres yang berbeda pada pernikahan beda agama yang dijalani sehingga mempengaruhi faktor protektif, faktor resiko kemampuan koping dan kompetensi individu yang dimiliki masing-masing partisipan.

Item Type: Article
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi > Psikologi Sosial
Creators:
CreatorsNIM
Ike Herdiana, NIDN. 0022057505UNSPECIFIED
Depositing User: Tn Nur Qomari
Date Deposited: 05 Apr 2023 00:14
Last Modified: 05 Apr 2023 00:14
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/121918
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item