Hubungan antara Internship Satisfaction dengan Employability pada Mahasiswa PKKM dan MSIB di Fakultas Psikologi Universitas Airlangga

Ela Puspita Martha, - (2024) Hubungan antara Internship Satisfaction dengan Employability pada Mahasiswa PKKM dan MSIB di Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Artikel Ilmiah thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Artikel Ilmiah)
Naskah Publikasi_111811133190_Ela Puspita Martha.pdf

Download (721kB)
Official URL: http://www.lib.unair.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara internship satisfaction dengan employability pada mahasiswa PKKM dan MSIB di Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Program magang yang didesain dengan baik dapat memaksimalkan kepuasan mahasiswa terhadap program magang yang dijalani dan meningkatkan employability mereka. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan total subjek 67 mahasiswa aktif Fakultas Psikologi Universitas Airlangga yang merupakan peserta Program Kompetensi Kampus Merdeka (PKKM) dan Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB). Alat ukur yang digunakan berupa skala Satisfaction with Internship dan skala Employability Development Profile (EDP). Reliabilitas untuk masing-masing skala diketahui sebesar 0,723 untuk skala Satisfaction with Internship dan 0,766 untuk skala Employability Development Profile (EDP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara internship satisfaction dengan employability pada mahasiswa (r=0,585; p=,001).

Item Type: Thesis (Artikel Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Employability, Internship Satisfaction, Student Internship
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF1-940 Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi > Psikologi Industri dan Organisasi
Creators:
CreatorsNIM
Ela Puspita Martha, -111811133190
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDimas Aryo Wicaksono, -198403142012121002
Depositing User: Ela Puspita Martha
Date Deposited: 08 Jul 2024 01:47
Last Modified: 08 Jul 2024 01:47
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/133537
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item