PERANAN UNITED NATIONS DEVELOPMENT PROGRAMME (UNDP) DALAM PENCAPAIAN MILLENNIUM DEVELOPMENT PROGRAMME (MDGs) DI INDONESIA

AJENG DYAH APS, 070417376 (2007) PERANAN UNITED NATIONS DEVELOPMENT PROGRAMME (UNDP) DALAM PENCAPAIAN MILLENNIUM DEVELOPMENT PROGRAMME (MDGs) DI INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-ajengdyaha-9259-fishi6-k.pdf

Download (334kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-dyahapsaje-9373-fishi6-8.pdf
Restricted to Registered users only

Download (878kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Millennium Development Goals (MDGs) adalah sebuah tujuan yang telah disepakati 189 negara sebagai tolak ukur dalam pembangunan. Dalam usaha pencapaian tersebut, negara maju menjadi mitra negara berkembang dalam melaksanakan program-program pembangunan melalui United Nations Development Programme (UNDP). Indonesia adalah salah satu negara mitra pembangunan UNDP. Permasalahan yang menjadi perhatian adalah kemiskinan dan kesejahteraan. Permasalahan tersebut menjadi salah satu target MDGs. UNDP dan pemerintah Indonesia melakukan kerjasama dalam mensukseskan pencapaian MDGs terutama penanggulangan kemiskinan dan kesejahteraan. Beberapa program dijalankan untuk dapat mencapai MDGs tepat pada tahun 2015. Penelitian ini berusaha menjawab pertanyaan mengenai peranan UNDP dalam usaha pencapaian MDGs di Indonesia melalui penanggulangan kemiskinan dan kesejahteraan serta implikasinya terhadap pencapaian target MDGs. Keberadaan UNDP di Indonesia menjadi penting berkaitan dengan proses pembangunan dan pencapaian MDGs. Dalam melakukan penelitian ini, penulis melihat kebijakan dari pemerintah Indonesia dalam hal penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan serta upaya pencapaian MDGs dan menganalisis peranan UNDP dalam pencapaian kebijakan tersebut. Dari hasil analisis, peranan yang dimiliki oleh UNDP adalah penting berkaitan dengan proses pengambilan keputusan, monitoring dan evalusi kebijakan, menjalankan program-program MDGs dan mendukung pemerintah mengadaptasi MDGs ke dalam strategi nasional selaku penanggung jawab dalam mengkoordinasikan pelaksanaan MDGs, serta menyangkut masalah pembiayaan. Peranan tersebut tidak berimplikasi terhadap perubahan angka kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan di Indonesia. Pemerintah Indonesia menjadi faktor penting dalam melakukan perubahan tersebut, berkaitan dengan posisi pemerintah sebagai pembuat dan pelaksana kebijakan. Sehingga segala sesuatu yang dilakukan pemerintah berpengaruh terhadap keberhasilan pencapaian MDGs, terutama penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis HI 61/08 Aje p
Uncontrolled Keywords: POVERTY RESEARCH
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K85-89 Legal research
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Creators:
CreatorsNIM
AJENG DYAH APS, 070417376UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorVinsensio, M. A. Dugis, Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Shela Erlangga Putri
Date Deposited: 02 Apr 2009 12:00
Last Modified: 09 Jul 2017 18:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/14713
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item