Gurita Neoliberalisme: Pasar Modern dan Pasar Tradisional di Kota Surabaya

Finta Nurhadiyanti, 070913012 (2013) Gurita Neoliberalisme: Pasar Modern dan Pasar Tradisional di Kota Surabaya. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2013-nurhadiyan-24147-7.abstrak.pdf

Download (244kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2013-nurhadiyan-24147-1.FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian mengenai persaingan usaha antara pasar modern dengan pasar tradisional mungkin terdengar asing di ranah politik, karena biasanya hanya menjadi permasalahan di ranah perekonomian. Tetapi peneliti kali ini membuka permasalahan tersebut menggunakan kacamata Ilmu Politik. Teori yang digunakan untuk menyelesaikan masalah ini dari sudut pandang Ekonomi Politik dan Kebijakan Publik. Persaingan di antara Pasar Modern dan Pasar Tradisional semakin lama terlihat tidak sehat, hal ini dipicu oleh aktor-aktor yang mempunyai kepentingan. Kebijakan publik yang seharusnya menjadi output dari sebuah produk pemerintah guna mengutamakan kepentingan bersama, tetapi kebijakan publik menjadi salah kaprah karena kebijakan tersebut justru berpihak pada salah satu pihak. Implementasi kebijakan seperti ini dapat disebut kebijakan yang gagal dalam menyelesaikan problem masyarakat. Kebijakan yang kurang terimplementasi tersebut menjadikan problem baru yaitu muncul paham Neoliberalisme, dimana kurangnya campur tangan pemerintah dalam menangani persaingan usaha Pasar Modern dan Pasar Tradisional. Dunia Perpasaran sekarang ini dipengaruhi besar oleh Pasar Modern atau pelaku pasar yang bermodal besar. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif, peneliti melakukan wawancara dari berbagai pihak baik perwakilan pemerintah, pelaku pasar dan masyarakat agar mendapatkan hasil penelitian yang valid. Pada skripsi ini mengungkapkan evaluasi kebijakan yang mengatur persaingan usaha, respon pasar tradisional terhadap keberadaan pasar modern dan strategi pasar tradisional dalam mempertahankan diri dari arus globalisasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FIS.P.08/13 Nur g
Uncontrolled Keywords: NEOLIBERALISM ; PUBLIC POLICY
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF1-6182 Commerce
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Creators:
CreatorsNIM
Finta Nurhadiyanti, 070913012UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHaryadi, Drs., M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 30 Apr 2013 12:00
Last Modified: 20 Sep 2016 02:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/15579
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item