MUSIK PUNK: Studi Etnografi Pengaruh Scene Terhadap Tema Lagu Pada Scene Punk Kota Malang

INDRA TRI YANUARDI, 070016294 (2007) MUSIK PUNK: Studi Etnografi Pengaruh Scene Terhadap Tema Lagu Pada Scene Punk Kota Malang. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-yanuardiin-7084-fisant-t.pdf

Download (317kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
17442.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini merupakan salah satu kajian Antropologi dengan tema besar sub kultur, yaitu sub kultur punk di kota Malang. Secara spesifik peneliti mengkaji musik yang dimiliki sub kultur ini. Sebuah sub kultur sudah pasti merupakan sebuah kultur tersendiri, kultur yang memiliki perbedaan dari kultur dominan. Sebuah sub kultur membentuk identitas dan perlahan-lahan membangun tata cara tersendiri untuk menjalani kulturnya. Sub kultur punk, menerima definisi yang berbeda dalam setiap konteks kultur yang berbeda pula. Disebut sebagai, sub kultur, sebagai suatu bentuk counter culture, deviance, atau hanya sekedar sebagai sebuah trend di kalangan anak muda. Metode yang digunakan adalah etnografi, sedangkan tehnik pengumpulan data menitik beratkan pada basil observasi dan wawancara mendalam dengan tehnik tanpa rencana dan tanpa struktur Menjadi menarik untuk mengkaji fenomena punk dari kacamata pelaku budaya tersebut. Dalam hal in, peneliti memfokuskan perhatian pada salah satu produk budaya yang dihasilkan dari sub kultur ini yaitu musiknya. Peneliti berusaha melihat keterkaitan antara sebuah scene sebagai tempat untuk beraktivitas, pembentuk identitas kultur tersebut berpengaruh terhadap musik yang dihasilkan sebuah band punk. Peneliti berusaha menyuguhkan gambaran secara objektif bagaimana sebuah musik "diproduksi" dan direproduksi oleh masyarakat. Pada pertengahan 2006, sebuah band punk Bali di tangkap sehabis konser dengan tuduhan menghina polisi, lalu acara diskusi dengan tema marxisme di toko buku Ultimus Bandung di awal tahun 2007 yang diorganisir sebuah scene punk dibubarkan oleh sebuah ormas dengan tuduhan menyebarkan paham komunisme. Peneliti berusaha mencapai cara pandang yang objektif untuk melihat dari dalam pelaku budaya punk, untuk melihat aspek-aspek apa Baja dari sebuah lagu punk, apa yang "tersembunyi" dibalik isu yang sangat provokatif dari terbitan sebuah media fotocopian dari kultur ini, dan berbagai aspek dari variabel lainnya dalam bingkai kajian khas Antropologi,

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis Ant.06/08 Yan m
Uncontrolled Keywords: PUNK ROCK MUSIC
Subjects: M Music and Books on Music > M Music > M1627-1853 Folk, national and ethnic music
M Music and Books on Music > ML Literature of music
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi
Creators:
CreatorsNIM
INDRA TRI YANUARDI, 070016294UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorLaurentius Dyson P, Prof. DRUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dewi Rekno Ulansari
Date Deposited: 23 May 2008 12:00
Last Modified: 02 Jul 2017 21:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/17442
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item