INDRA PUTRA YASTIKA RIVAI, 070912094 (2014) EFEKTIVITAS REZIM UEFA DALAM MENANGANI RASISME DI SEPAKBOLA ITALIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2014-rivaiindra-34192-9.abstr-k.pdf Download (619kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Rasisme merupakan fenomena yang tidak asing dalam dunia sepakbola, terutama di Eropa. Secara sederhana, rasisme dapat diartikan sebagai paham atau golongan yang menerapkan penggolongan atau pembedaan ciri-ciri fisik seperti warna kulit dalam masyarakat. Sebagai asosiasi yang menangani sepakbola di Eropa, UEFA (The Union of European Football Associations) mengeluarkan regulasi dan kebijakan anti-rasisme untuk mengurangi kasus rasisme di dunia pesepakbolaan Eropa. Pada Desember tahun 2000, UEFA menguatkan regulasinya untuk memerangi rasisme dalam pertandingan sepakbola di semua kompetisi di Eropa. Sebagai negara dengan tingkat rasisme sepakbola yang tinggi, Italia menjadi sorotan yang tajam oleh UEFA karena banyaknya kasus besar mengenai rasisme di sepakbola. Aturan dan regulasi UEFA yang diterapkan belum mampu mengurangi tingkat rasisme sepakbola di Italia. Dan hingga tahun 2013, jumlah kasus rasisme di liga sepakbola Italia malah semakin terekskalasi. Penelitian ini kemudian didasarkan dari pertanyaan „mengapa‟ yang menjelaskan ketidakefektifan rezim anti-rasisme UEFA pada sepakbola Italia. Dalam penelitian ini, teori yang digunakan adalah teori mengenai rezim internasional, urgensi efektivitas rezim, dan olahraga sebagai indikator rasisme di masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2. Fis. HI. 54-14 Riv e | ||||||
Uncontrolled Keywords: | RACISM; FOOTBALL | ||||||
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) > AS2.5-4 International associations, congresses, conferences, etc. | ||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tn Fariddio Caesar | ||||||
Date Deposited: | 08 Dec 2014 12:00 | ||||||
Last Modified: | 25 Oct 2016 22:38 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/17874 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |