PENGARUH PERUBAHAN PIUTANG DAN UTANG DAGANG TERHADAP ARUS KAS OPERASI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

DESRINA ARININGRUM, 040510345 (2008) PENGARUH PERUBAHAN PIUTANG DAN UTANG DAGANG TERHADAP ARUS KAS OPERASI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
HALAMAN JUDUL - gdlhub-gdl-s1-2009-ariningrum-9896-a28908.pdf

Download (148kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-ariningrum-9896-a28908.pdf
Restricted to Registered users only

Download (771kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Laporan keuangan digunakan oleh pemakai potensial dalam mengambil keputusan. Investor dan Kreditor menggunakan informasi keuangan, terutama yang terkandung dalam arus kas operasi untuk memprediksi kemampuan perusahaan dalam menghasilkan arus kas masa depan. Perubahan-perubahan pada arus kas operasi dipengaruhi oleh komponen-komponen akrual. Penelitian ini pertujuan untuk mengetahui kemampuan komponen akuntansi akrual, yaitu perubahan piutang dagang dan perubahan utang dagang dalam memprediksi arus kas operasi pada perusahaan manufaktur. penelitian ini menggunakan 92 emiten sebagai sampel di Bursa Efek Indonesia periode 2003 - 2007 dengan cara purposive judgement sampling. Hipotesis pertama dan kedua dianalisis menggunakan regresi linier berganda, yaitu Uji F-simultan dan Uji t-individual sedangkan hipotesis ketiga menggunakan Wilcoxon Sign Rank Test. Hasil pengujian hipotesis pertama menunjukkan bahwa secara simultan perubahan piutang dagang dan perubahan utang dagang berpengaruh terhadap arus kas operasi. Hasil pengujian hipotesis kedua menunjukkan bahwa secara parsial perubahan piutang dagang dan perubahan utang dagang berpengaruh terhadap arus kas operasi. Sedangkan hasil pengujian hipotesis ketiga menunjukkan bahwa terdapat perbedaan antara arus kas operasi hasil prediksi dan arus kas operasi realisasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A 289 / 08 Ari p
Uncontrolled Keywords: Piutang Dagang, Utang Dagang, Arus Kas Operasi
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD9720-9975 Manufacturing industries
H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance
H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance > HG3691-3769 Credit. Debt. Loans
H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
DESRINA ARININGRUM, 040510345UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMoh. Suyunus, Drs.,MAFIS.,Ak.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 07 Jul 2009 12:00
Last Modified: 19 Jul 2016 08:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/2050
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item