RESPON PEMBERIAN EKSTRAK HIPOFISA AYAM BROILER TERHADAP WAKTU LATENSI, KEBERHASILAN PEMBUAHAN DAN PENETASAN PADA PEMIJAHAN IKAN KOMET: Carassius auratus auratus

RIZKI ANDALUSIA, 060210063 P (2009) RESPON PEMBERIAN EKSTRAK HIPOFISA AYAM BROILER TERHADAP WAKTU LATENSI, KEBERHASILAN PEMBUAHAN DAN PENETASAN PADA PEMIJAHAN IKAN KOMET: Carassius auratus auratus. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-andalusiar-9585-abstract-7.pdf

Download (364kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-andalusiar-8886-khbp13-7.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Ikan komet (Carassius auratus auratus) merupakan salah satu ikan hias yang banyak dibudidayakan di Jawa Timur. Hal ini disebabkan ikan komet memiliki pasaran dan permintaan yang cukup tinggi dan relatif stabil. Pemijahan pada ikan komet yang telah banyak dilakukan selama ini adalah dengan pemijahan alami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pemberian ekstrak hipofisa ayam broiler terhadap waktu latensi, keberhasilan pembuahan dan penetasan pada pemijahan ikan komet. Ikan komet betina sebanyak 20 ekor dan ikan komet jantan sebanyak 40 ekor diadaptasikan selama 3 bulan dalam kondisi lingkungan yang sama. Dosis ekstrak hipofisa ayam broiler yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 100, 300, 500 mg/kg berat badan ikan komet dan kontrol (NaCl Fisiologis). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan lima ulangan yaitu A (0 mg/kg), B (100 mg/kg), C (300 mg/kg) dan D (500 mg/kg). Data parameter utama yaitu waktu latensi, keberhasilan pembuahan dan penetasan kemudian diolah dengan menggunakan Anova (Analysis of Variant), apabila terdapat perbedaan maka dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan dengan taraf signifikansi 5 %. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemberian ekstrak kelenjar hipofisa ayam broiler memberikan pengaruh yang tidak berbeda terhadap waktu latensi pada pemijahan ikan komet. Pemberian ekstrak kelenjar hipofisa ayam broiler dapat meningkatkan keberhasilan pembuahan pada pemijahan ikan komet pada dosis 500 mg/kg yaitu 67,128%. Pemberian ekstrak kelenjar hipofisa ayam broiler dapat meningkatkan keberhasilan penetasan pada pemijahan ikan komet pada dosis 500 mg/kg yaitu 63,354%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK KH BP.13/07 And r
Uncontrolled Keywords: Carassius auratus auratus
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan
Creators:
CreatorsNIM
RIZKI ANDALUSIA, 060210063 PUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorA. Shofy MubarakUNSPECIFIED
Thesis advisorYeni Dharmayanti, M.Kes., DrhUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dhani Karolyn Putri
Date Deposited: 04 Feb 2009 12:00
Last Modified: 30 Sep 2016 03:27
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/21344
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item