PENYUSUNAN UPAYA PENINGKATAN LAYANAN ANTENATAL CARE BERDASARKAN VOICE OF THE CUSOMER DI PUSKESMAS PASAR KELING SURABAYA

MYRRA RIZKY YANUARIA, 101011379 (2012) PENYUSUNAN UPAYA PENINGKATAN LAYANAN ANTENATAL CARE BERDASARKAN VOICE OF THE CUSOMER DI PUSKESMAS PASAR KELING SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2013-yanuariamy-22219-7.halam-k.pdf

Download (124kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2013-yanuariamy-22219-1.FULLTEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Jumlah kunjungan ke empat pada layanan antenatal care dari tahun ke tahun masih dibawah target yang ditetapkan oleh Dinas Kesehatan Kota Surabaya. Penelitian ini dilakukan untuk menyusun upaya peningkatan layanan antenatal care berdasarkan voice of the customer di Puskesmas Pacarkeling Surabaya. Penelitian ini bersifat cross sectional dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Populasi adalah semua ibu hamil yang kunjungan pertama pada bulan Juli – Agustus 2011 di Puskesmas Pacarkeling Surabaya dan kunjungan ke empat pada bulan April – Mei 2012 161 ibu hamil. Sampel di ambil dengan cara simple random sampling. Variabel bebas adalah umur, paritas, tingkat pendidikan, pekerjaan, dan penghasilan dan variabel terikat adalah voice of the customer dan kunjungan ke empat (K4) layanan antenatal care. Hubungan antara variabel dianalisis dengan tabulasi silang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa responden yang lebih banyak kunjungan ke empat Puskesmas adalah yang berusia lebih dari 35 tahun, jumlah paritas ibu hamil lebih dari empat anak, yang pendidikan terakhirnya SMA, yang pekerjaannya swasta dan pendapatan keluarga ibu hamil Rp 1.000.000 s/d Rp 2.000.000. Disimpulkan upaya peningkatan layanan antenatal care di Puskesmas Pacarkeling yaitu bidan member ikan pelayanan sesuai dengan standar operating procedure (SOP); standar waktu maksimal waktu untuk melayani setiap ibu hamil; pelayanan 3 S (Senyum, Sapa, dan Salam); membuat flipchart alur proses jampersal di Puskesmas; pelayanan home care kepada ibu hamil; dan mengadakan kegiatan jumat bersih. Disarankan Puskesmas mengajukan proposal ke dinas kesehatan supaya dapat memperbaiki ruang pelayanan KIA dan meningkatkan kualitas kerja petugas kesehatan di Puskesmas Pacarkeling Surabaya. Kata kunci : Puskesmas, Kunjungan ke empat (K4) layanan antenatal care, Voice Of The Customer (VOC)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 190/12 Yan p
Uncontrolled Keywords: Puskesmas, Kunjungan ke empat (K4) layanan antenatal care, Voice Of The Customer (VOC)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA428-428.5 Public health laboratories, institutes, etc.
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
MYRRA RIZKY YANUARIA, 101011379UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorRatna Dwi Wulandari, S.KM., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: shiefti dyah alyusi
Date Deposited: 08 Jan 2013 12:00
Last Modified: 02 Sep 2016 05:42
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/22144
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item