Usnathul Retno Wulandari, 100411461 (2009) IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PELATIHAN PERAWAT DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT PHC SURABAYA MELALUI TRAINING NEED ASSESSMENT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2010-wulandariu-12721-fkm235-k.pdf Download (279kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2010-wulandariu-11571-fkm235-9.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Program pendidikan dan pelatihan diselenggarakan dengan tujuan untuk mengatasi tiga masalah utama yaitu kurang pengetahuan, sikap dan keterampilan psikomotor. Sebelum program ini dilaksanakan, maka terlebih dahulu harus dilakukan analisis kebutuhan pelatihan. Tujuan penelitian ini adalah menentukan susunan kebutuhan pelatihan perawat di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit PHC Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melalui kuesioner dan wawancara kepada 18 orang perawat di Klinik Umum dan Bedah serta Klinik Spesialis (secara total populasi). Responden terdiri dari 2 orang perawat penanggung jawab dan 16 orang perawat pelaksana. Variabel yang diteliti adalah jabatan, tingkat pendidikan, pengalaman kerja, masa kerja, pelatihan yang pernah diikuti, deskripsi pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan. Pada penelitian ini, penentuan kebutuhan pelatihan didasarkan pada kebutuhan pelatihan yang diungkapkan oleh tiap perawat dan kesenjangan antara pelatihan normative dan pelatihan yang telah diperoleh sehingga dengan mengetahui dua kondisi tersebut, kebutuhan pelatihan dapat diidentifikasi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pelatihan yang dibutuhkan oleh perawat di IRJA adalah pelatihan medis dan pelatihan non medis. Pelatihan medis yang dibutuhkan di Klinik Umum dan Bedah adalah pelatihan tentang BLS dan Pelatihan tentang ECG (66,67%) sedangkan pelatihan medis yang dibutuhkan di Klinik Spesialis adalah pelatihan ECG, BLS dan patient safety yang masing-masing dibutuhkan oleh 83,3% perawat. Pelatihan non medis yang dibutuhkan oleh perawat di IRJA adalah pelatihan tentang komunikasi baik pelatihan komunikasi teurapeutik maupun pelatihan tentang bahasa inggris. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka disarankan kepada bagian diklat untuk senantiasa mengetahui kebutuhan pelatihan yang tepat untuk perawat. Selain itu pelatihan yang dilakukan secara berkesinambungan dan dengan system dokumentasi yang baik akan lebih efektif untuk tetap meningkatkan keterampilan perawat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM 235/09 Wul i | ||||||
Uncontrolled Keywords: | ANALISIS KEBUTUHAN PELATIHAN, PERAWAT | ||||||
Subjects: | R Medicine > RT Nursing > RT1-120 Nursing | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Dhani Karolyn Putri | ||||||
Date Deposited: | 24 Sep 2010 12:00 | ||||||
Last Modified: | 11 Oct 2016 01:23 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/22402 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |