Ariek Khoirun Nadzifah, 100511803 (2009) UPAYA PENINGKATAN PENDAPATAN MELALUI UPAYA COST CONTAINMENT DI INSTALASI GIZI RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH LAMONGAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2010-nadzifahar-12826-fkm261-k.pdf Download (284kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2010-nadzifahar-11674-fkm261-9.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Trend peningkatan biaya instalasi Gizi pasien RSML (rata-rata 25,73 %), lebih tinggi dari Trend peningkatan pendapatan (rata-rata 8,17 %) setiap bulannya tahun 2007. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Cost Containment (pengendalian biaya) sebagai upaya peningkatkan pendapatan di instalasi gizi pasien RSML. Penelitian ini termasuk penelitian yang bersifat observasional deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data didapatkan dari Indeph interview (wawancara mendalam) kepada responden (Direktur Utama RSML, Kepala Bagian Akuntansi, Kepala Instalasi Gizi, dan Staf pegawai di Instalasi Gizi) dan observasi kepada pegawai di Instalasi Gizi. Berdasarkan hasil penelitian biaya operasional melebihi standar biaya operasional pada umumnya, sebesar 6,51%. Kondisi ini dikatakan bahwa biaya operasional telah melebihi standar, sehingga biaya operasional merupakan penyebab peningkatan dari tren pada biaya. Pelaksanaan Cost Management oleh Bagian Keuangan dan Instalasi Gizi RSML yaitu: Planning, dalam perencanaan anggaran bagian keuangan belum meramalkan harga barang satu tahun ke depan dengan baik. Organizing, belum dilaksanakan koordinasi antara bagian Instalasi Gizi dan Bagian Keuangan. Actuating sudah dilaksanakan dengan baik dengan mem-breakdown anggaran satu tahun dan memperinci arus kas. Controlling belum dilaksanakan pengawasan oleh bagian keuangan kepada Instalasi Gizi. Belum melaksanakan Cost Monitoring dengan baik di Instalasi Gizi RSML. Belum dilakukan Cost Insentive di RSML khususnya di Instalasi Gizi. Pelaksanaan Cost Awareness di Instalasi Gizi RSML masih rendah, yaitu sebesar 75% pegawai yang tidak Cost Awareness. Saran penelitian adalah Bagi Instansi: memberikan insentif berupa penghargaan kepada pegawai yang dapat melakukan efisiensi biaya. Bagi Bagian Keuangan: (a).Dalam perencanaan (planning) sebaiknya dilakukan prediksi prediksi atau meramalkan harga pasar satu tahun ke depan. (b).Meningkatkan kemampuan pegawai dengan upaya tugas belajar atau pelatihan dan keterampilan. (c).Bagi Kepala Bagian Keuangan mengontrol keuangan dengan melakukan koordinasi dengan bagian Instalasi Gizi. Bagi Instalasi Gizi: (a).Melakukan koordinasi dengan bagian keuangan. (b).Membudayakan sikap hemat kepada pegawai melalui “Credo” dengan pemasangan stiker dan poster peraturan sebagai upaya efisiensi biaya. Bagi Bagian Perencanaan Program: Melakukan koordinasi dengan Bagian Instalasi Gizi tentang informasi perencanaan progam yang dibuat
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM 261/09 Nad u | ||||||
Uncontrolled Keywords: | COST CONTAINMENT; COST MANAGEMENT; COST MONITORING; COST AWARENESS; COST INSENTIVE | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory > HB522-715 Income. Factor shares R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA960-1000.5 Medical centers. Hospitals. Dispensaries. Clinics |
||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Dhani Karolyn Putri | ||||||
Date Deposited: | 11 Oct 2010 12:00 | ||||||
Last Modified: | 21 Oct 2016 17:40 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/22440 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |