REKOMENDASI PENINGKATAN KUNJUNGAN KLINIK KONSULTASI BERHENTI MEROKOK DI PUSKESMAS MERGANGSAN KOTA YOGYAKARTA BERDASARKAN BAURAN PEMASARAN SOSIAL

DESY NUR PRATIWI, 100730302 (2012) REKOMENDASI PENINGKATAN KUNJUNGAN KLINIK KONSULTASI BERHENTI MEROKOK DI PUSKESMAS MERGANGSAN KOTA YOGYAKARTA BERDASARKAN BAURAN PEMASARAN SOSIAL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2012-pratiwides-22051-4.abstr-k.pdf

Download (258kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Perilaku merokok menjadi masalah utama dari PHBS rumah tangga di wilayah kecamatan Mergangsan pada tahun 2009. Di sisi lain, Puskemas Mergangsan memiliki Klinik Konsultasi Berhenti Merokok yang pemanfaatnnya belum optimal. Penelitian ini bertujuan menyusun rekomendasi peningkatan kunjungan Klinik Konsultasi Berhenti Merokok di Puskesmas Mergangsan berdasarkan analisis bauran pemasaran sosial. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah rumah tangga merokok di wilayah kecamatan Mergangsan Kota Yogyakarta dan tenaga kesehatan di Puskesmas Mergangsan. Sampel sebanyak 98 rumah tangga yang pengambilannya menggunakan metode simple random sampling. Sedangkan sampel petugas sebanyak tiga orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara pada bulan Januari sampai dengan Pebruari 2011, kemudian data dianalisis menggunakan tabel distribusi frekuensi dan narasi. Hasil penelitian menunjukkan Pelayanan Klinik Konsultasi Berhenti Merokok di Puskesmas Mergangsan dibutuhkan oleh masyarakat serta masyarakat antusias untuk memanfaatkannya. Harapan masyarakat terhadap Klinik Konsultasi Berhenti Merokok di Puskesmas Mergangsan antara lain harapan akan peningkatan kualitas, biaya atau tarif gratis, lokasi strategis, fasilitas lengkap dan sosialisasi ditingkatkan. Klinik Konsultasi Berhenti Merokok di Puskesmas Mergangsan ditinjau dari komponen bauran pemasaran sosial belum optimal pemanfaatannya, terdapat beberapa kendala yang dihadapi terutama terkait dengan kemudahan akses, waktu pelayanan dan promosi atau komunikasi. Rekomendasi peningkatan kunjungan Klinik Konsultasi Berhenti Merokok di Puskesmas Mergangsan antara lain terkait dengan waktu pelayanan, petugas, fasilitas atau ruangan dan promosi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM.286/12 Pra r
Uncontrolled Keywords: KESEHATAN MASYARAKAT
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
DESY NUR PRATIWI, 100730302UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorThinni Nurul Rochmah, Dr. , Dra.Ec., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: hari
Date Deposited: 28 Dec 2012 12:00
Last Modified: 07 Sep 2016 03:11
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/22582
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item