PERBEDAAN STATUS GIZI REMAJA PUTRI PEDESAAN DAN REMAJA PUTRI PERKOTAAN (Studi di SMA Negeri 1 Pakel, Tulungagung dan SMA Negeri 6 Surabaya)

ERLIANTI YOGA ROMADONA, 100710 249 (2011) PERBEDAAN STATUS GIZI REMAJA PUTRI PEDESAAN DAN REMAJA PUTRI PERKOTAAN (Studi di SMA Negeri 1 Pakel, Tulungagung dan SMA Negeri 6 Surabaya). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-romadonaer-20768-fkm240-k.pdf

Download (336kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-romadonaer-17416-fkm240-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Masa remaja merupakan tahap yang sangat penting dalam kehidupan manusia karena dalam masa remaja ini merupakan masa peralihan dari masa kanak – kanak ke masa dewasa dan pada saat ini terjadi perubahan mental, fisik dan psikososial. Remaja merupakan salah satu kelompok usia yang rentan terhadap permasalahan gizi. Masalah gizi pada remaja seringkali berhubungan dengan konsumsi makan. Perbedaan tempat dan geografi dapat memberikan ciri khusus pada pola konsumsi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis perbedaan status gizi remaja putri pedesaan dan remaja putri perkotaan. Penelitian dilaksanakan dengan rancangan cross sectional. Wawancara dilaksanakan pada 72 remaja putri yang terbagi menjadi 2 kelompok yaitu remaja putri pedesaan dan remaja putri perkotaan. Kedua kelompok ini dipilih secara simple random sampling. Analisis statistic dilakukan dengan menggunakan uji Fisher Exact Test dan Chi Square Test (α=0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan umur (p=0,027), tingkat pendidikan orang tua (0,000), pekerjaan ayah (0,037), pendapatan (0,000), pengeluaran (0,000), uang saku (0,000), tingkat kecukupan energi (0,011), aktifitas fisik (0,000), status gizi (0,011). Sebaliknya tidak terdapat perbedaan pekerjaan ibu (1,000), makanan pantangan (0,094), persepsi bentuk tubuh ideal (0,752), penilaian bentuk tubuh sendiri (0,094), akses informasi (0,384), frekuensi makan sehari (0,434), kebiasaan makan pagi (0,357), kebiasaan makan fast food (0,344), pengetahuan gizi (0,431), tingkat kecukupan protein (0,087). Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan status gizi antara remaja putri pedesaan dan remaja putri perkotaan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 240 11 Rom p
Uncontrolled Keywords: BODY IMAGE ; STATUS NUTRIENT
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA601-602 Food and food supply in relation to public health
T Technology > TX Home economics > TX341-641 Nutrition. Foods and food supply
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
ERLIANTI YOGA ROMADONA, 100710 249UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDini Ririn Andrias, S.KM, M.ScUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 11 Nov 2011 12:00
Last Modified: 28 Oct 2016 22:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/23064
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item