FAKTOR-FAKTOR YANG MENGHAMBAT PELAKSANAAN PROGRAM PENGADAAN DAN PEMANFAATAN AIR BERSIH : STUDI DI WILAYAH PUSKESMAS DUKUN KABUPATEN GRESIK PROPINSI JAWA TIMUR

Vitarini Kartikadewi, 100311091 (2007) FAKTOR-FAKTOR YANG MENGHAMBAT PELAKSANAAN PROGRAM PENGADAAN DAN PEMANFAATAN AIR BERSIH : STUDI DI WILAYAH PUSKESMAS DUKUN KABUPATEN GRESIK PROPINSI JAWA TIMUR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-kartikadew-8683-fkm157-k.pdf

Download (358kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2008-kartikadew-8141-fkm157-8.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Air adalah kebutuhan utama bagi proses kehidupan di bumi ini. Tidak akan ada kehidupan seandaianya di bumi ini tidak ada air. Air yang relative bersih sangat didambakan oleh manusia, baik untuk keperluan hidup sehari-hari, untuk keperluan industri, untuk kebersihan sanitasi kota, maupun untuk keperluan pertanian, dan lain sebagainya. Sumber air bersih yang berada di wilayah Puskesmas Dukun masih relative kurang memenuhi syarat air bersih karena sebagian besar penduduknya menggunakan air dari sungai Bengawan Solo. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hambatan¬hambatan apa saja yang ada dalam pelaksanaan program pengadaan dan pemanfaatan air bersih yang ada di wilayah Puskesmas Dukun. Penelitian ini merupakan penelitian observasional yang bersifat deskriptif Sampel diambil secara systematic random sampling atau pengambilan sampel secara acak sistematis yaitu pengambilan sampel berdasarkan interval yang telah ditentukan di 15 desa wilayah Puskesmas Dukun. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa factor penghambat program diantaranya karena rendahnya tingkat pendidikan serta tingkat ekonomi yang masih kurang. Adapun masyarakat yang memiliki sarana air bersih di rumahnya sebanyak (54,85 %) Kesimpulan dari penelitian ini bahwa secara keseluruhan menunjukkan kondisi sarana air bersih yang sudah mengalami kenaikan dari 3 tahun yang lalu. Saran bagi instansi terkait adalah melakukan pengawasan terhadap sumber-sumber air yang digunakan penduduk setempat dan diadakannya penyuluhan mengenai manfaat dan pentingnya air bersih.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 157/07 Kar f
Uncontrolled Keywords: WATER-SUPPLY
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA565-600 Environmental health
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
Vitarini Kartikadewi, 100311091UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorProf. H. Soedjadji Keman, dr., M.S., Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 10 Dec 2008 12:00
Last Modified: 30 Oct 2016 23:13
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24060
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item