PERILAKU BERISIKO TERTULAR HIV/AIDS PADA PENGGUNA NARKOBA SUNTIK

Santi Noorfitria, 100730354 (2009) PERILAKU BERISIKO TERTULAR HIV/AIDS PADA PENGGUNA NARKOBA SUNTIK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
TUGAS MATA KULIAH PAB-PENGELOLAAN LIMBAH - gdlhub-gdl-s1-2010-noorfitria-10932-fkm470-p.pdf

Download (192kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2010-noorfitria-10932-fkm470-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (774kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyalahgunaan narkoba sebagai salah satu penyebab penyebaran penyakit HIV/AIDS yang meningkat dari tahun ke tahun, dimana kelompok usia remaja merupakan kelompok yang paling banyak terkena HIV/AIDS. Beralihnya penggunaan narkoba dari menghisap menuju kepenyuntikan, menjadikan penasun adalah subyek potensial tertular dan menularkan HIV melalui jarum suntik yang tidak steril atau dipakai secara bergantian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku berisiko tertular HIV/AIDS pada penasun. Merupakan penelitian observasional yang bersifat deskriptif dengan rancangan cross sectional menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Dilaksanakan di kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan. Populasi adalah penasun yang masih menjalani rehabilitasi berjumlah 15 orang yang ada di KDS Barito KalSel. Variabel yang diteliti pada penelitian ini adalah karakteristik penasun (umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan dan status perkawinan). Perilaku berisiko tertular HIV/AIDS pada pengguna narkoba suntik (pengetahuan, sikap dan tindakan penasun). Hasil penelitian menunjukan bahwa pengguna narkoba 80% berjenis kelamin laki-laki dengan 86,7% didominasi oleh kelompok umur 31-40 tahun, 93,3% berpendidikan SMU, 86,6% pekerja swasta, dan 66,6% berstatus perkawinan. Pengetahuan responden tentang perilaku berisiko tertular HIV/AIDS terbanyak mempunyai pengetahuan sedang 60%, sikap berisiko tertular HIV/AIDS yang terbanyak bersikap baik 66,7% dan tindakan berisiko tertular HIV/AIDS terbanyak mempunyai tindakan baik 53,3%. Berdasarkan hasil pada penelitian ini dapat disimpulkan pada umumnya adalah pengetahuan , sikap dan tindakan tentang perilaku berisiko tertular HIV/AIDS pada penasun di KDS Barito sudah baik. Dan saran kepada KDS Barito Kalsel untuk lebih intensif lagi kepada kelompok penasun dan kelompok risiko tinggi dan kepada Dinas Kesehatan dan instansi terkait lain dapat berkerja sama secara lintas program maupun sektor dalam melakukan upaya-upaya penanggulangan bahaya narkoba dan HIV/AIDS pada kelompok risiko tinggi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 47/09 Noo p
Uncontrolled Keywords: PUBLIC HEALTH
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
R Medicine > RC Internal medicine > RC554-569.5 Personality disorders. Behavior problems Including sexual problems, drug abuse,suicide, child abuse
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
Santi Noorfitria, 100730354UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPrijono Satyabakti, dr.,M.S.,M.PHUNSPECIFIED
Depositing User: Tn Fariddio Caesar
Date Deposited: 08 Jul 2010 12:00
Last Modified: 01 Oct 2016 06:50
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24100
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item