SOVIA DEWI UMAYA, 100730370 (2009) ANALISIS PROSES PELAKSANAAN POSYANDU SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PROGRAM UPG (UPAYA PERBAIKAN GIZI) BALITA DI PUSKESMAS MANUKAN KULON SURABAYA Dengan Metode Benchmarking di Puskesmas Simomulyo Surabaya. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2010-umayasovia-13138-abstrak-9.pdf Download (309kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2010-umayasovia-11789-fkm307-a.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Upaya perbaikan gizi masyarakat merupakan salah satu upaya kesehatan wajib Puskesmas. Usaha perbaikan gizi meliputi posyandu, panti pemulihan gizi dan keluarga sadar gizi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis proses pelaksanaan posyandu sebagai upaya peningkatan program UPG (Upaya Perbaikan Gizi) balita dengan metode benchmarking. Penelitian ini adalah penelitian observasional deskriptif yang menggunakan desain cross sectional dengan pendekatan kualitatif. Populasi penelitian adalah seluruh petugas Puskesmas Manukan Kulon yaitu 34 orang, seluruh kader posyandu di wilayah Puskemas Manukan Kulon yaitu 409 orang, seluruh petugas Puskesmas Simomulyo yaitu 42 orang dan seluruh kader di wilayah kerja Puskesmas Simomulyo yaitu 462 orang. Data didapatkan dari kuesioner dan dianalisis secara deskriptif yang menggunakan distribusi frekuensi disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada perencanaan posyandu, Puskesmas Manukan Kulon tidak melakukan pengkajian sarana dan kader belum bisa mengolah hasil SKDN, kemudian pada penggerakan-pelaksanaan posyandu Puskesmas Manukan Kulon belum melakukan kerjasama dengan camat dan lurah sebelum posyandu dilaksanakan setiap bulan sedangkan kegiatan evaluasi yang dilakukan oleh Puskesmas Manukan Kulon sudah baik. Kesimpulan yang dapat ditarik adalah proses pelaksanaan posyandu di Puskesmas Manukan Kulon yang meliputi perencanaan, penggerakan-pelaksanakaan, dan evaluasi posyandu sudah baik namun masih ada kekurangan pada kegiatan perencanaan dan penggerakan-pelaksanaan posyandu. Upaya Upaya peningkatan program UPG Balita di Puskesmas Manukan Kulon disusun berdasarkan Isu Strategis pada proses perencanaan dan penggerakkan pelaksanaan posyandu.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM. 307 / 09 Uma a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | PUBLIC HEALTH; CHILDREN NUTRION | ||||||
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA601-602 Food and food supply in relation to public health R Medicine > RJ Pediatrics > RJ251-325 Newborn infants Including physiology, care, treatment, diseases |
||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Administrasi Kebijakan Kesehatan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tn Fariddio Caesar | ||||||
Date Deposited: | 10 Nov 2010 12:00 | ||||||
Last Modified: | 04 Oct 2016 06:26 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24214 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |