UPAYA PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PEMANFAATAN RAWAT INAP OBSGYN BERDASARKAN PERSEPSI DAN PENILAIAN PENGGUNA JASA PERSALINAN : Studi di RSD dr. H Moh Anwar Sumenep

IRA WIDYA ASTUTI, 100311205 (2007) UPAYA PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PEMANFAATAN RAWAT INAP OBSGYN BERDASARKAN PERSEPSI DAN PENILAIAN PENGGUNA JASA PERSALINAN : Studi di RSD dr. H Moh Anwar Sumenep. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2007-astutiiraw-5475-fkm39_0-k.pdf

Download (361kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULL TEXT)
24307.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Bed Occupancy Rate (BOR) RSD dr.H Moh Anwar terutama rawat inap obsgyn tahun 2004 sebesar 21,42%, tahun 2005 sebesar 20,77%, dan pads tahun 2006 sebesar 38,81%. Kondisinya masih dibawah standar (75-85%). Karena itu rumah sakit perlu memasarkan dirinya untuk meningkatkan pendapatan rumah sakit agar tetap hidup dan berkembang. Penelitian ini bertujuan menyusun upaya pemasaran dalam meningkatkan pemanfaatan rawat inap obsgyn berdasarkan persepsi dan penilaian ditinjau dari bauran pemasaran (7P). Isu strategis didasarkan perbedaan karakteristik, persepsi, dan penilaian pasar. Penelitian ini merupakan riset pemasaran secara studi cross sectional. Respoden adalah pengguna jasa persalinan di 2 kecamatan yang berada di antara RSD dr.H Moh Anwar dan RS Pesaing dengan jumlah respoden 58 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1).tidak ada perbedaan karakteristik dalam hat umur, tingkat pendidikan, pekerjaan, kebiasaan bersalin, preferensi,dan persepsi dan penilaian terhadap product dan place 2).yang ada beda adalah tingkat penghasilan non pengguna jasa persalinan lebih rendah; sumber biaya persalinan non pengguna berasal dari biaya sendiri, sedangkan pengguna jasa persalinan persalinan berasal dari biaya sendiri dan Asuransi; pola persalinan non pengguna sebagian besar adalah normal, sedangkan pengguna jasa persalinan persalinan sebagian besar adalah sectio caesarea; Non pengguna tidak bersedia untuk dirawat di rawat inap obsgyn, sedangkan pengguna jasa persalinan bersedia untuk di rawat kembali di rawat inap obsgyn jika melakukan persalinan kembali; dan referensi non pengguna berasal dari dirinya sendiri, sedangkan pengguna jasa persalinan berasal dari dirinya sendiri, dokter dan perawat RSD dr.H Moh Anwar; dan persepsi pengguna jasa persalinan terhadap bauran (7P) price, promotion, people, process, dan physical evidence juga berbeda. Saran adalah upaya pemasaran meliputi 1).promosi terhadap kelompok sasaran 2).memaksimalkan cakupan askeskin 3).komitmen dalam melakukan "home care" 4).pelayanan fokus pelanggan 5).mendisiplinkan jam kunjung pasien.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 39/07 Ast u
Uncontrolled Keywords: Marketing mix, bed occupancy rate, and hospital birth delivery
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA960-1000.5 Medical centers. Hospitals. Dispensaries. Clinics
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics > RG500-991 Obstetrics > RG651-721 Labor. Parturition
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
IRA WIDYA ASTUTI, 100311205UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorStefanus Supriyanto, Prof.,Dr.,dr.,MSUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 22 Nov 2007 12:00
Last Modified: 06 Jun 2017 19:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24307
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item