ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA FENOLIK DARI RIMPANG JAHE (Zingiber officinale) DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI ANTIBAKTERI

WIDYA RAHMAWATI, 080610202 (2010) ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA FENOLIK DARI RIMPANG JAHE (Zingiber officinale) DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI ANTIBAKTERI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2011-rahmawatiw-17157-15810r-i Abstrak.pdf

Download (312kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
gdlhub-gdl-s1-2011-rahmawatiw-15647-mpk.158-t Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi,mengidentifikasi serta mengetahui aktivitas antibakteri senyawa fenolik dari rimpang jahe (Zingiber officinale). Ekstraksi senyawa fenolik dilakukan dengan cara maserasi menggunakan pelarut metanol (MeOH) yang telah didestilasi. Ekstrak metanol rimpang jahe yang didapat kemudian difraksinasi dengan n-heksan dan metanol dengan perbandingan 1:1 sehingga didapatkan fraksi metanol dan fraksi n-heksana. Fraksi metanol selanjutnya dipisahkan dengan metode kromatografi cair vakum (KVC) berdasarkan tingkat kepolarannya dengan mmenggunakan campuran eluen klororfom - n-heksana dalam berbagai perbandingan. Selanjutnya dari fraksi-fraksi yang didapat dikelompokkan menjadi fraksi-fraksi gabungan. Fraksi target yang ditentukan dilakukan pemisahan lebih lanjut menggunakan kromatografi kolom gravitasi (KKG). Pemisahan melalui KKG dilakukan hingga didapatkan senyawa murni hasil isolasi dalam bentuk minyak dan berwana kuning. Identifikasi senyawa murni menggunakan analisis spektroskopi UV-Vis, spektroskopi inframerah (IR) dan spektroskopi RMI menunjukkan senyawa murni yang terisolasi adalah senyawa golongan fenolik yaitu 6-shogaol. Senyawa ini memiliki nama IUPAC 1-(4-Hidroksi-3-metoksi-fenil)-dek-4-en-3-on. Uji aktivitas antibakteri senyawa fenolik hasil isolasi dilakukan terhadap Staphylococcus aureus dan E.coli dengan variasi konsentrasi 0,2%; 0,4%; 0,6%; 0,8% dan 1% b/v. Uji aktivitas menunjukkan adanya daya hambat terhadap Staphylococcus aureus mulai konsentrasi 0,2% b/v dengan diameter sebesar 7,1 mm pada konsentrasi terbesar 1% b/v dengan diameter 12,45 mm. Uji aktivitas senyawa murni tidak menunjukkan adanya daya hambat terhadap bakteri E.coli. Jadi senyawa fenolik hasil isolasi dari rimpang jahe tersebut belum dapat dikatakan aktif sebagai antibakteri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPK.158/10 Rah i
Uncontrolled Keywords: Phenols -physiological effect Ginger
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Kimia
Creators:
CreatorsNIM
WIDYA RAHMAWATI, 080610202UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAlfinda Novi Kristanti, Dr. DEAUNSPECIFIED
Depositing User: hari
Date Deposited: 20 May 2011 12:00
Last Modified: 22 Aug 2016 02:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24754
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item