AKTIVITAS DAN KAPASITAS FAGOSITOSIS MENCIT DIABETIK SETELAH PEMBERIAN EKSTRAK TERIPANG Paracaudina australis

HILMA MULYANI, 080914080 (2013) AKTIVITAS DAN KAPASITAS FAGOSITOSIS MENCIT DIABETIK SETELAH PEMBERIAN EKSTRAK TERIPANG Paracaudina australis. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
7. ABSTRAK.pdf

Download (125kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
MPB 41 13 Mul a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak teripang Paracaudina australis terhadap aktivitas dan kapasitas fagositosis mencit diabetik setelah diinfeksi dengan yeast. Objek penelitian yang digunakan adalah 30 ekor mencit (Mus musculus) jantan strain Swiss-Webster usia 3-4 bulan dengan berat badan berkisar 30-40 g. Paracaudina australis sebagai bahan uji diperoleh dari pantai timur Surabaya. Ekstrak metanol teripang tersebut diujikan dengan 3 dosis berbeda, yaitu (0,025; 0,05; dan 0,075) g/20g BB pada 3 kelompok perlakuan mencit diabetik yang diinduksi STZ. Kelompok perlakuan tersebut selanjutnya dibandingkan dengan kelompok mencit normal, kontrol mencit diabetik, dan mencit diabetik yang diberi glibenclamide dengan dosis 0,4 mg/40 g BB. Ekstrak teripang dan glibenclamide diberikan secara berkala selama 14 hari secara gavage. Uji fagositosis peritoneal secara in vivo dilakukan pada hari ke-14 dengan infeksi 108 cfu yeast secara intraperitoneal (i.p). Satu jam kemudian dilakukan preparasi cairan i.p dan dilanjutkan dengan pengamatan aktivitas dan kapasitas fagositosis. Hasil pengamatan fagositosis berupa aktivitas fagositosis (AF) dan kapasitas fagositosis (KF) dibandingkan dengan glukosa darah puasa (GDP). Berdasarkan hasil uji statistik diketahui bahwa pemberian ekstrak teripang dengan dosis (0,025; 0,05; dan 0,075) g/20 g BB mampu meningkatkan aktivitas fagositosis dan kapasitas fagositosis, serta menurunkan kadar GDP pada mencit diabetik. Selanjutnya uji korelasi Pearson menunjukkan bahwa terdapat korelasi yang berbanding terbalik antara AF dengan GDP dan tidak terdapat korelasi antara KF dengan GDP.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPB 41 13 Mul a
Uncontrolled Keywords: Extract of Paracaudina australis, diabetic mice, phagocyte
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Biologi
Creators:
CreatorsNIM
HILMA MULYANI, 080914080UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDwi Winarni, Dr. M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 04 Oct 2013 12:00
Last Modified: 07 Sep 2016 01:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/24958
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item