MARIJAM PURWANTA, 090710362 D (2013) EPITOP PADA PROTEIN 18-kDa Mycobacterium leprae SEBAGAI KANDIDAT MARKA DIAGNOSTIK PROGNOSTIK REAKSI REVERSAL PADA PASIEN KUSTA. Disertasi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s3-2015-purwantama-34812-7.abstr-k.pdf Download (417kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
35.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Kecacatan akibat penyakit kusta disebabkan terjadinya reaksi reversal. Patogenesis reaksi tersebut dipicu oleh protein terutama 18-kDa Mycobacterium leprae.Tujuan penelitian: 1) pencirian protein 18-kDa Mycobacterium leprae dan epitopnya dari galur bakteri isolat pasien kusta yang berasal dari daerah Surabaya; 2) menganalisis peningkatan kadar sitokin IFN- antara kultur limfosit dari pasien kusta borderline yang dipapar protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae dibandingkan dengan kultur limfosit tanpa paparan; 3) menganalisis penurunan kadar sitokin IL-4 antara kultur limfosit dari pasien kusta borderline yang dipapar protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae dibandingkan dengan kultur limfosit tanpa paparan; 4) menganalisis rasio kadar sitokin IFN-/sitokin IL-4 pada kultur limfosit dari pasien kusta borderline yang dipapar protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae dengan kultur limfosit tanpa paparan. 5) menganalisis tingkat akurasi diagnostik rasio IFN-γ/IL-4 dengan paparan protein 18-kDa Mycobacterium leprae, pada prognostik reaksi reversal pada pasien kusta borderline. Metode: Gen penyandi protein 18-kDa Mycobacterium leprae diisolasi dari isolat penderita kusta multibasiler lokal lewat metode PCR, pita DNA ukuran berkisar 450 bp; DNA penyandi protein 18-kDa Mycobacterium leprae diinsersi ke dalam vektor ekspresi pET 101/D-TOPO® dan transformasi ke Escherichia coli BL21 starTM (DE3). Ekspresi protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae dimurnikan menggunakan kolom Ni-NTA pada BiologicTM Chromatography Systems dengan software BioLogic DuoFlow Version 5.2 (Bio-Rad Laboratories, Inc.). Pemurnian protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae dianalisis menggunakan SDS-PAGE. Analisis epitop protein 18-kDa Mycobacterium leprae menggunakan metode in silico. Protein rekombinan 18-kDa Mycobacterium leprae digunakan untuk uji restimulasi sel T pasien kusta borderline dengan dan tanpa reaksi reversal, diukur kadar IFN-γ dan IL-4. Hasil: Analisis sekuens DNA penyandi 18-kDa Mycobacterium leprae 447 bp 100% homolog dengan gen Mycobacterium leprae strain TN; protein 18-kDa Mycobacterium leprae mempunyai massa molekul relatif 16,607-kDa dan dikemas dalam plasmid pET-18ML; pada penelitian ini diperoleh tujuh epitop baru pada protein 18-kDa Mycobacterium leprae; peningkatan rasio IFN-γ/IL-4 tiga kali pada kelompok RR setelah paparan dibandingkan sebelum paparan (p< 0,001). Kesimpulan: epitop pada protein 18-kDa Mycobacterium leprae dapat digunakan sebagai kandidat marka diagnostik prognostik reaksi reversal pada pasien kusta.
Item Type: | Thesis (Disertasi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK DIS K 27/14 Pur e | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | 18-kDa Mycobacterium leprae protein, epitopes, reversal reaction of leprosy, IFN- /IL-4 ratio. | ||||||||||||
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine > RC109-216 Infectious and parasitic diseases | ||||||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran | ||||||||||||
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Depositing User: | Tn Fariddio Caesar | ||||||||||||
Date Deposited: | 17 Oct 2016 06:49 | ||||||||||||
Last Modified: | 14 Jun 2017 18:52 | ||||||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/32022 | ||||||||||||
Sosial Share: | |||||||||||||
Actions (login required)
View Item |