PENGARUH FAKTOR PRODUKSI (BACKWARD)DAN FAKTOR PEMASARAN (FORWARD) LINKAGETERHADAP STRATEGI DAN KINERJA BISNIS PADA INDUSTRI KAYU LAPIS (PLYWOOD)DI KALIMANTAN TIMUR

SUHARNO, 099813136 D (2002) PENGARUH FAKTOR PRODUKSI (BACKWARD)DAN FAKTOR PEMASARAN (FORWARD) LINKAGETERHADAP STRATEGI DAN KINERJA BISNIS PADA INDUSTRI KAYU LAPIS (PLYWOOD)DI KALIMANTAN TIMUR. Disertasi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s3-2007-suharno-3549-dise15-3-abs.pdf

Download (120kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1-4)
32646_1-4.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5-DAPUS)
32646_5-dapus.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text (LAMPIRAN)
32646_lamp.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini mempelajari pengaruh kemampuan faktor produksi dan kemampuan pemasaran terhadap strategi bisnis, pengaruh kemampuan faktor produksi dan kemampuan pemasaran terhadap kinerja perusahaan, secara sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama. Selain itu, penelitian ini mempelajari adanya hubungan interdependensi antara strategi bisnis dengan kinerja perusahaan. Pengukuran kemampuan faktor produksi dan kemampuan pemasaran oleh Anshori di Surabaya dengan beberapa modifikasi. Pengukuran kinerja perusahaan menggunakan empat macam alat ukur, yaitu ROI (Return of Investment), ROA (Return of Assets), ROE (Return of Equty) dan ROS (Return of Sales). Ruang lingkup penelitian adalah perusahaan-perusahaan pada industri plywood di Kalimantan Timur. Subyek penelitian adalah perusahaan plywood yang masih aktif di Kalimantan Timur, sedangkan obyek penelitian adalah kemampuan faktor produksi, kemampuan pemasaran, strategi dan kinerja bisnis pada perusahaan penghasil plywood tersebut. Teknik analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah SEM (Structural Equation Modelling) dengan menggunakan program AMOS 4.10. Sebelum dilakukan uji hipotesis, dilakukan comftrmatory factor analisys pada faktor-faktor pembentuk indikator kemampuan faktor produksi dan kemampuan pemasaran. Melalui program AMOS ini, dilakukan pengujian model atas masing-masing hipotesis sebelum diukur besarnya pengaruh kemampuan faktor produksi dan kemampuan pemasaran terhadap strategi maupun terhadap kinerja. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan alat statistik inferesial pada derajat ketelitian = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model atas hipotesis 1,2,4,5,6 dan 7 adalah diterima. Sedangkan model atas hipotesis 3 ditolak. Hasil penelitian ini mengkomfirmasikan bahwa hanya variabel kemampuan faktor produksi yang berpengaruh terhadap strategi bisnis, bukan kemampuan pemasaran. Semakin baik ke4mampuan faktor produksi, maka semakin kuat pengaruhnya pada penentuan strategi perusahaan. Selain itu hasil pengujian atas hipotesis 4,5 dan 6, baik secara sendiri-sendiri maupun secara serentak, menunjukkan hanya kemampuan faktor produksi yang berpengaruh terhadap kinerja perusahaan, yaitu ROI (Return of Investment), ROA (Return of Assets), ROE (Return of Equty) dan ROS (Return of Sales). Artinya bahwa semakin baik kemampuan faktor produksi perusahaan, maka semakin tinggi rasio ROI, ROA, ROE dan ROS, jadi semakin baik kinerja perusahaan. Hasil pengujian atas hipotesis 7 mengkomfirmasikan bahwa hubungan interdependensi hanya terjadi antara strategi dengan ROI, strategi dengan ROA dan strategi dengan ROS. Untuk strategi dengan ROA meskipun hubungan interdependensi tersebut ada, tetapi nilai koefisiennya negatif.

Item Type: Thesis (Disertasi)
Additional Information: KKB KK-2 Dis.E.15/03 Suh p
Uncontrolled Keywords: Production factor advantage, marketing advantage, business strategy performance of manufacturing.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Strategic planning
H Social Sciences > HF Commerce > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products
Divisions: 09. Sekolah Pasca Sarjana > Ilmu Ekonomi
Creators:
CreatorsNIM
SUHARNO, 099813136 DUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorM.S. Idrus, Prof., Dr., H., SE., M.EcUNSPECIFIED
Thesis advisorIBM Santika, Dr., SEUNSPECIFIED
Thesis advisorImam Syakir, Prof., Dr., SEUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Dhani Karolyn Putri
Date Deposited: 11 Oct 2016 02:28
Last Modified: 07 Jun 2017 19:50
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/32646
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item