RISKA ANDRIANI, 081141003 (2013) OSMOREGULASI UDANG REGANG (Macrobrachium sintangense) AKIBAT PAPARAN KADMIUM (Cd) PADA KONDISI SALINITAS BERBEDA. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2013-andrianiri-27090-9.intis-i.pdf Download (245kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2013-andrianiri-27090-1.full text.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Udang regang (Macrobrachium sintangense) merupakan jenis udang air tawar yang hidup di sungai. Banyak sungai yang mengalami peningkatan kadar kontaminan, sehingga berpotensi untuk masuknya ion beracun yang mengganggu penyerapan ion untuk aktivitas osmoregulasi. Untuk itu perlu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh logam berat kadmium (Cd) pada salinitas yang berbeda terhadap kapasitas osmoregulasi, kadar protein, dan profil protein insang udang regang (M. sintangense). Udang regang diaklimasi selama tujuh hari, selanjutnya dipaparkan kadmium dengan konsentrasi 0 μg/L, 30 μg/L, dan 300 μg/L pada salinitas 0 ‰, 10 ‰, dan 20 ‰. Uji osmoregulasi dilakukan dengan mengambil cairan haemolimfe udang. Konsentrasi protein total dari insang udang diukur melalui metode Bradford protein Assay dengan alat spektrofotometer pada panjang gelombang 595 nm. Profil protein insang udang dilihat melalui elektroforesis menggunakan metode SDS-PAGE. Hasil penelitian menunjukkan profil protein insang udang regang (M. sintangense) pada masing-masing perlakuan ditemukan 11 pita protein yang teridentifikasi. Uji Anava dua arah menunjukkan ada pengaruh yang signifikan antara kandungan Cd 0 μg/L, 30 μg/L, dan 300 μg/L pada salinitas 0 ‰, 10 ‰, dan 20 ‰ terhadap kapasitas osmoregulasi udang regang.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC. KK. TB. 18/13 And o | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | osmoregulation, protein profile, cadmium, Cd, salinity, Macrobrachium sintangense. | |||||||||
Subjects: | Q Science > QL Zoology > QL360-599.82 Invertebrates S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries > SH213-216.55 By oceans and seas T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD429.5-480.7 Water purification. Water treatment and conditioning. Saline water conversion |
|||||||||
Divisions: | 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Biologi (S2) | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Nn Duwi Prebriyuwati | |||||||||
Date Deposited: | 2015 | |||||||||
Last Modified: | 09 Aug 2016 01:56 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/37286 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |