PERANCANGAN EXPERT SYSTEM UNTUK KLASIFIKASI BARANG PADA KANTOR BEA CUKAI TANJUNG PERAK SURABAYA

AHMAD SAIFUDDIN ZUHRI, 041142007 (2013) PERANCANGAN EXPERT SYSTEM UNTUK KLASIFIKASI BARANG PADA KANTOR BEA CUKAI TANJUNG PERAK SURABAYA. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2013-zuhriahmad-27233-4.abstr-k.pdf

Download (238kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2013-zuhriahmad-27233-full text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pejabat Fungsional Pemeriksa Dokumen (PFPD) di Kantor Tanjung Perak memiliki tingkat keahlian klasifikasi barang berbeda-beda antara satu dengan lainnya. Keadaan ini dapat menimbulkan kesalahan kode klasifikasi barang serta menunjukkan ketidakkonsistenan keputusan. Pada dasarnya, klasifikasi barang membutuhkan sebuah keahlian yang tinggi agar dapat menentukan kode klasifikasi barang dengan benar dan tepat. Saat ini Bea Cukai hanya memiliki seorang ahli klasifikasi barang yang telah terakreditasi secara internasional dari World Customs Organization. Kebutuhan tersebut dapat dipenuhi dengan mengekstrak pengetahuan yang dimiliki oleh ahli klasifikasi barang dan menyediakannya kepada PFPD melalui expert system. Penelitian ini bertujuan menyusun rancangan expert system klasifikasi barang berdasarkan pengetahuan yang dimiliki oleh ahli klasifikasi barang dengan pedoman Buku Tarif Kepabeanan Indonesia 2012 (BTKI). Metodologi yang digunakan adalah penelitian kualitatif eksploratoris dengan pendekatan melalui studi kasus. Penelitian ini berhasil menyusun rancangan expert system untuk klasifikasi barang sampai dengan tahap prototype. Knowledge base dirancang berisi pengetahuan dari ahli klasifikasi barang serta BTKI yang direpresentasikan dalam bentuk rule base. Inference engine dirancang menggunakan bahasa program PHP, database server MySQL, dan operating system Linux. User interface dirancang dengan tampilan berbasis web. Berdasarkan survei atas simulasi prototype kepada PFPD, secara mayoritas mereka menyatakan bahwa sistem tesebut mampu mengklasifikasikan barang dengan tepat dan cepat. Selain itu, sistem tersebut dapat berperan seperti ahli klasifikasi barang; serta mudah dioperasikan

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK TEA 25/13 Zuh p
Uncontrolled Keywords: Customs, Classification of goods, Expert system, Prototype
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ6603-7390 Customs administration
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK5105 Computer networks and Data transmission systems
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
AHMAD SAIFUDDIN ZUHRI, 041142007UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDebby Ratna Daniel, Dr., rer., pol., AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 2016
Last Modified: 13 Jun 2017 17:11
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/37342
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item