Mochamad Chusnul Manap
(2009)
PERLINDUNGAN HUKUM BAGI PENCIPTA LAGU KEBANGSAAN.
Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Abstract
Lagu kebangsaan merupakan salah satu hasil karya intelektual yang dilindungi oleh hukum hak cipta dan memiliki keistimewaan khusus yang melekat padanya. Namun demikian pada kenyataannya keistimewaan lagu kebangsaan tidak dibarengi dengan keistimewaan penciptanya. Keistimewaan lagu kebangsaan justru menyebabkan pengurangan hak haknya selaku pencipta. Perbanyakan dan pengumuman lagu kebangsaan tidak dianggap sebagai pelanggaran hak cipta, yang hal tersebut bertentangan dengan prinsip prinsip dalam hukum hak cipta. Maka oleh sebab itu sudah selayaknya pencipta lagu kebangsaan mendapatkan perlakuan (hak) seperti yang ditentukan dalam hukum hak cipta, yaitu: hak moral dan hak ekonomi dengan tidak menghilangkan keistimewaan keistimewan lain yang memang sudah selayaknya didapat. Dalam konteks pencipta lagu kebangsaan, keistimewaan hak moral pencipta lagu kebangsaan dapat berbentuk bahwa namanya harus tercantum dalam ciptaannya dan diangkat sebagai pahlawan karena usahanya dalam menciptakan lagu kebangsaan. Sedangkan keistimewaan hak ekonomi pencipta lagu kebangsaan yaitu pencipta lagu kebangsaan harus mendapatkan royalty serta kompensasi materiil lain sebagai reward atas hasil karyanya. Diangkat sebagai pahlawan dan kompesasi materiil itulah yang menjadi keistimewaan hak pencipta lagu kebangsaan. Sedangkan keistimewaan terhadap "ciptaan" lagu kebangsaan itu sendiri mempunyai maksud bahwa sebuah lagu untuk dapat dijadikan sebagai lagu kebangsaan harus mememenuhi syarat syarat yang telah ditentukan dalam hak cipta dan juga memenuhi syarat prosedural yaitu harus dinyatakan di dalam konstitusi Negara yang merupakan piagam sebuah Negara.
Item Type: |
Thesis
(Thesis)
|
Additional Information: |
KKB KK-2 TH 19/10 Man p
FULLTEXT TIDAK ADA |
Uncontrolled Keywords: |
pincipta lagu |
Subjects: |
K Law |
Divisions: |
03. Fakultas Hukum > Magister Ilmu Hukum |
Creators: |
Creators | NIM |
---|
Mochamad Chusnul Manap | UNSPECIFIED |
|
Contributors: |
Contribution | Name | NIDN / NIDK |
---|
Thesis advisor | Rahmi Jened, Prof Dr., S.H., M.Hum | UNSPECIFIED |
|
Depositing User: |
Nn Husnul Khotimah
|
Date Deposited: |
2016 |
Last Modified: |
18 Oct 2016 08:00 |
URI: |
http://repository.unair.ac.id/id/eprint/37527 |
Sosial Share: |
|
|
|
Actions (login required)
|
View Item |