PENGETAHUAN TENTANG BAHAYA PENANGANAN LIMBAH DAN PROGRAM STUDI HIPERKES DAN KESELAMATAN KERJA PENGGUNAAN APD PADA PETUGAS KEBERSIHAN ( Studi di Rumah Sakit Petrokimia Gresik )

NITA LAILIYAH, 100810173 H (2011) PENGETAHUAN TENTANG BAHAYA PENANGANAN LIMBAH DAN PROGRAM STUDI HIPERKES DAN KESELAMATAN KERJA PENGGUNAAN APD PADA PETUGAS KEBERSIHAN ( Studi di Rumah Sakit Petrokimia Gresik ). Tugas Akhir D3 thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-lailiyahni-21038-fkmhkk-k.pdf

Download (295kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2011-lailiyahni-17641-fkmhkk-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Petugas kebersihan di rumah sakit mempunyai risiko bahaya yang tinggi baik terjadi kecelakaan kerja maupun penyakit akibat kerja. Melihat tingginya potensi kecelakaan kerja pada petugas kebersihan di rumah sakit, sehingga penting bagi petugas untuk mengetahui bahaya penanganan limbah rumah sakit dan penggunaan APD. Tujuan dari penelitian ini adalah mempelajari pengetahuan tentang bahaya penanganan limbah dan penggunaan APD pada petugas kebersihan di rumah sakit Petrokimia Gresik. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, dengan pendekatancross sectional. Sasaran penelitian adalah 23 petugas kebersihan dan 1 tenaga sanitas di rumah sakit Petrokimia Gresik. Variabel yang diteliti adalah penanganan limbah rumah sakit, pengetahuan dan penggunaan APD pada petugas kebersihan, dan kecelakaan kerja. Data yang dipakai adalah data primer (observasi langsung, wawancara, dan kuesioner) dan data sekunder yang diperoleh dari rumah sakit. Waktu penelitian mulai tanggal 11 Januari hingga 26 Mei 2011. Penanganan limbah di rumah sakit Petrokimia sudah dilakukan dengan pemilahan dilakukan berdasarkan warna kantong dan sistem sewerage. Limbah padat dikumpulkan dan ditampung ke dalam tangki septik, area TPS limbah padat dalam keadaan terbuka dengan dinding dan lantai yang kokoh. Limbah padat diangkut ke TPS dengan troli dan diangkut ke TPA dengan truk, sedangkan limbah cair diangkut dengan saluran pipa. Pengolahan limbah medis padat dengan insinerator dan non medis dengan sanitary landfill, sedangkan limbah cair diolah dengan sistem tangki septik dan sistem biologi aerobik. Pengetahuan petugas mengenai penanganan limbah nilai rata – rata 87. Responden yang menggunakan masker (35%), sarung tangan karet (18%), full face mask (50%), respirator sebanyak 1 responden (25%), sepatu karet/boot sebanyak 4 responden (100%), penutup badan (celemek) sebanyak 4 responden (100%) dan sarung tangan tahan api sebanyak 1 responden (25%). Sedangkan kecelakaan yang tertinggi yaitu tertusuk jarum suntik (39%). Perbaikan fasilitas dan area TPS, serta pengawasan penggunaan dan keadaan APD perlu dilakukan guna meminimalisir terjadinya kecelakaan kerja.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKC KK FKM HKK 14/11 Lai p
Uncontrolled Keywords: Knowledge, Medical and Non Medical Waste, PPE
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA428-428.5 Public health laboratories, institutes, etc.
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA565-600 Environmental health
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA960-1000.5 Medical centers. Hospitals. Dispensaries. Clinics
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD896-899 Industrial and factory wastes
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Hiperkes dan Keselamatan Kerja
Creators:
CreatorsNIM
NITA LAILIYAH, 100810173 HUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIndriati Paskarini, S.H.,M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 30 Jun 2016 03:56
Last Modified: 08 Jun 2017 21:03
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/38140
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item