Pengaruh Ekstrak Kulit Buah Manggis (Garcinia mangostana L.) Terhadap Kualitas Spermatozoa Dan Kadar Malondialdehyde Mencit (Mus musculus) Yang Terpapar 2-Methoxyethanol

NATALIA DEBI SUBANI, NIM011146003 (2013) Pengaruh Ekstrak Kulit Buah Manggis (Garcinia mangostana L.) Terhadap Kualitas Spermatozoa Dan Kadar Malondialdehyde Mencit (Mus musculus) Yang Terpapar 2-Methoxyethanol. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2014-subaninata-29416-8.abstr-k.pdf

Download (210kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2014-subaninata-29416-FULL%20TEXT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kadar Reactive Oxygen Species yang tinggi berdampak negatif terhadap kualitas spermatozoa dan menyebabkan peningkatan kadar Malondialdehyde. Untuk mengatasi hal ini digunakan ekstrak kulit buah manggis sebagai antioksidan. Penelitian ini menggunakan mencit yang terpapar senyawa 2-Methohyethanol selama 5 hari kemudian diterapi dengan ekstrak kulit buah manggis dengan dosis 25, 50 dan 100 mg/kgBB selama 35 secara sub kutan, sedangkan kelompok kontrol hanya terpapar 2-Methoxyethanol. Analisa kualitas (motilitas, morfologi, viabilitas, integritas membran) spermatozoa dan kadar Malondialdehyde menggunakan spermatozoa yang berasal dari kauda epididimis. Hasil penelitian menunjukkan dosis 25 mg/kgBB lebih efektif meningkatkan kecepatan motilitas, morfologi normal dan viabilitas spermatozoa yang telah terpapar 2-Methoxyethanol, dosis 50 mg/kgBB meningkatkan integritas membran spermatozoa dan menurunkan kadar Malondialdehyde, sedangkan dosis 100 mg/kgBB menurunkan kualitas spermatozoa serta meningkatkan kadar Malondialdehyde. Kesimpulannya adalah ekstrak kulit buah manggis meningkatkan kualitas spermatozoa dan menurunkan kadar Malondialdehyde mencit yang telah terpapar 2-Methoxyethanol.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK TKD. 48/13 Sub p
Uncontrolled Keywords: mangosteen rind extract, motility, morphology, viability, membrane integrity levels of malondialdehyde, 2-Methoxyethanol
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD1-999 Chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD415-436 Biochemistry
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics > RG211-483 Abnormalities and diseases of the female genital organs
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
S Agriculture > SB Plant culture > SB354-402 Fruit and fruit culture
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Kesehatan Reproduksi
Creators:
CreatorsNIM
NATALIA DEBI SUBANI, NIM011146003NIM011146003
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAlfiah Hayati, Dr., Dra.,M.KesUNSPECIFIED
Thesis advisorRina Yudiwati, Dr., dr,MSUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 10 Sep 2016 07:35
Last Modified: 10 Sep 2016 07:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/38485
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item