PEMBERDAYAAN MASYARAKAT HUNIAN LIAR (Squatter settlement) STUDI KASUS MASYARAKAT DI SEKITAR BOZEM MOROKREMBANGAN SURABAYA

Sudarso (2008) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT HUNIAN LIAR (Squatter settlement) STUDI KASUS MASYARAKAT DI SEKITAR BOZEM MOROKREMBANGAN SURABAYA. UNIVERSITAS AIRLANGGA. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-res-2008-sudarso-6778-lp95_08-k.pdf

Download (500kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah:(1)Bagaimanakah Latar Belakang sosio-ekonomi penduduk di sekitar Bozem Morokrembangan Kodya Surabaya? (2) Bagaimana pandangan masyarakat tentang keberadaan Bozem Morokrembangan? (3)Problem-problem apa saja yang dihadapi penduduk di sekitar Bozem Morokrembangan ? Tujuan penelitian ini adalah (1) ingin mengetahui karakteristik sosioekcnomi penduduk di sekitar Bozem Morokrembangan Di Kota Surabaya, (2) mengetahui dan memberikan gambaran tentang riwayat munculnya hunian di Bozem, (3) memberikan gambaran pandangan dan problem-problem yang dihadapi pare penduduk di daerah Bozem Morokrembangan. Penelitian ini bertipe deskriptif, karena dalam analisisnya akan diungkapkan beberapa gambaran fakta-fakta empiris yang Iebih menekankan pada informasi yang mendalam. Populasi dalam penelitian ini adalah penduduk yang tinggal di sekitar Bozem Morokrembangan Kodya Surabaya, dimana diambil 75 responden, dengan tehnik purposive sampling. Dan juga dilakukan in-depth interview pada 5 orang yang memiliki dan pengaruh yang cukup signifikan di masyarakat sekitar Bozem Morokrembangan Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan cara: (1) Mewawancarai responden dengan menggunakan kuesioner kepada seluruh responden. (2) Melakukan wawancara mendalam dengan beberapa tokoh-tokoh masyarakat di dalam lingkungan tempat mereka tinggal. Hasil dan kesimpulan yang didapat dart penelitian di daerah Bozem Morokrembangan adalah: (1)Penduduk Bozem Morokrembangan yang sebagian besar merupakan para migran merasakan adanya ketidakadilan dan kekhawatiran tentang status tanah yang mereka tinggali sehari-hari. Hal ini bisa dilihat dari penerbitan sertifikat tanah. Ada beberapa penduduk yang sudah mendapatkan sertifikat atas tanahnya, sementara yang lain tidak bisa mendapatkan sertifikat tersebut. (2) Penduduk yang sudah lama tinggal di daerah Bozem, merasa perlunya adanya kontrol terhadap pertambahan jumlah penduduk di daerah bozem tersebut. Sinyalemen ini terbukti adanya kecenderungan para migran baru menempati tanah kosong yang sebenamya tanah yang diperuntukkan untuk kepentingan bozem. (3) Masih tumpang tindihnya lembaga yang berperan dan bertanggung jawab pada pengelolaan Bozern. Hal ini terlihat tidak adanya koordinasi antar lembaga birokrasi, misalnya dinas pengairan, pemerintah propinsi, Pemerintah kota mulai dari dinas sampai kelurahan. (4) Pembenahan lingkungan bozem diharapkan oleh penduduk bisa berlangsung secara kontinu dan konsisten. (5) Penduduk berharap pemberdayaan bozem tidak meninggalkan tujuan utama adanya bozem yaitu mengurangi banjir. Dan temuan pokok tersebut, maka ada beberapa rekomendasi yang bisa ditawarkan, yaitu: 1.Perlunya ketegasan dan menciptakan rasa keadilan dari pihak pemerintah kota dalam menyelesaikan status tanah warga yang tinggal di daerah bozem sebelum melakukan pemberdayaan lebih lanjut pada bozem. Hal ini dilakukan karena persoalan tanah ini kalau tidak diselesaikan lebih dahulu akan menjadi kendata atau penghalang proyek apapun di sekitar bozem. 2.Perlunya pembangunan yang berprinsip Community Base Oriented (CBS) artimya proyek apapun yang akan dilakukan sebagian besar bisa dirasakan manfaatnya oleh penduduk di sekitar bozem.

Item Type: Other
Additional Information: KKB KK-2 LP 95/08 Sud s (FULLTEXT TIDAK TERSEDIA)
Uncontrolled Keywords: Squtter settlement; Pemberdayaan
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Unair Research
Creators:
CreatorsNIM
SudarsoUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Deby Felnia
Date Deposited: 23 Oct 2016 23:04
Last Modified: 23 Oct 2016 23:04
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/40701
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item