ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSAKSIONAL DAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIVISI PENJUALAN PT. ASTRA INTERNATIONAL Tbk-DAIHATSU SURABAYA

ARDIANSYAH RACHMATULLAH, 040214526 (2009) ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSAKSIONAL DAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIVISI PENJUALAN PT. ASTRA INTERNATIONAL Tbk-DAIHATSU SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-rachmatull-16416-abstrakb-a.pdf

Download (378kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-rachmatull-13806-b14610-a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Keberhasilan suatu organisasi dipengaruhi oleh sumber daya manusia yang ada, antara lain diciptakan oleh pola hubungan antara pribadi, baik antara pemimpin dengan bawahan ataupun antara sesama bawahan di lingkungan kerja. Hubungan yang sehat dan terbuka di antara jenjang, bagian dan tingkatan di dalam lingkungan organisasi, akan menumbuhkan dan menciptakan keharmonisan hubungan kerja antara pimpinan dan karyawan. Begitu juga dengan PT Astra International Tbk-Daihatsu di Surabaya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang otomotif yang merupakan anak perusahaan dari Astra International Indonesia yang senantiasa menjaga hubungan antara pimpinan dan bawahan, tetapi saat ini perusahaan dihadapkan pada permasalahan rendahnya kinerja, yang ditunjukkan oleh angka penjualan yang cenderung statis. Untuk itu perlu dilakukan penelitian tentang pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja karyawan Divisi Penjualan Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transaksional dan kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan Divisi Penjualan PT Astra International Tbk-Daihatsu di Surabaya. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan tetap di Divisi Penjualan PT Astra International Tbk-Daihatsu di Surabaya yang berjumlah 40 orang. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah sensus, dimana seluruh anggota populasi diteliti. Alasan yang mendasari penggunaan teknik sensus tersebut adalah jumlah populasi masih mampu dijangkau oleh peneliti secara keseluruhan. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian di dapat: adanya pengaruh secara bersama-sama kepemimpinan transaksional dan kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan Divisi Penjualan PT Astra International Tbk-Daihatsu di Surabaya, hal tersebut ditunjukkan oleh probabilitas sebesar 0,000 < 0,05. Nilai beta untuk kepemimpinan transaksional sebesar 0,551 dan transformasional sebesar 0,449. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan bahwa variabel kepemimpinan transaksional mempunyai pengaruh dominan terhadap kinerja karyawan Divisi Penjualan PT Astra International Tbk-Daihatsu di Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B 146/10 Rac a
Uncontrolled Keywords: LEADERSHIP; EMPLOYEE MOTIVATION
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA319-329 Functional Analysis
Q Science > QA Mathematics > QA76.9.S88 System analysis and System design
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
ARDIANSYAH RACHMATULLAH, 040214526UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHJ.SITI SULASMI, Dr.Psi.MscUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 16 Mar 2011 12:00
Last Modified: 21 Oct 2016 02:12
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/4111
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item