PEMBERIAN ANTIOKSIDAN DALAM SARI BUAH MERAH SEBAGAI UPAYA PREVENTIF DAN KURATIF TERHADAP DISFUNGSI ENDOTEL SISTEM PEMBULUH DARAH MENCIT Balb/C

Sri Musta'ina, Dra., M.Kes. and Reny I'tishom, S.Pi., M.Si. and Budyandini D. Pramesti, MP., dr., M.Kes. (2006) PEMBERIAN ANTIOKSIDAN DALAM SARI BUAH MERAH SEBAGAI UPAYA PREVENTIF DAN KURATIF TERHADAP DISFUNGSI ENDOTEL SISTEM PEMBULUH DARAH MENCIT Balb/C. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-res-2008-authorsrim-6473-lp11_08-k.pdf

Download (374kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-res-2008-authorsrim-6473-lp11_08.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah sari buah merah yang mengandung antioksidan tinggi dapat menghambat dan atau mengurangi pembentukan sel busa pada endotel mencit yang diberi diet tinggi lemak. Sari dari Buah Merah (Pandanus conoideus, Lam) diketahui merupakan sumber antioksidan organik dengan kandungan antioksidan amat tinggi. Dengan demikian orang yang mengkonsumsinya secara kontinyu diharapkan dapat memperoleh manfaat protektif maupun kuratif terhadap gangguan kardiovaskular. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental. Digunakan mencit yang dibagi menjadi empat kelompok terdiri atas 6 ekor. Keempat kelompok tersebut adalah kelompok kontrol, kelompok preventif, kelompok kuratif dan kelompok preventif-kuratif. Semua kelompok setiap hari mendapatkan kuning telur ayam sebagai sumber makanan tinggi lemak. Setelah penyesuaian selama 7 hari, selanjutnya mencit anggota kelompok preventif, kelompok kuratif dan kelompok preventif-kuratif diberikan sari buah merah sebanyak 0,1 ml dengan sonde setiap hari. Kelompok preventif diberi perlakuan agen inflamasi (injeksi albumin intra muscular) pada hari ke-14, sedangkan kelompok kuratif pada hari ke-0 dan kelompok preventif-kuratif pada hari ke-7. Lima hari setelah penyuntikan, semua mencit dikelompok itu dimatikan dan dipersiapkan untuk sampel. Sediaan aorta dengan pewarnaan HE selanjutnya diamati dibawah mikroskop untuk dihitung jumlah sel busa yang dapat ditemukan dan dianalisis dengan metoda anova. Hasil penelitian menunjukkan jumlah sel busa berbeda secara signifikan untuk perbandingan antar kelompok(P<0.05). Perbandingan semua kelompok menunjukkan beda signifikan kecuali pada kelompok preventif - preventif kuratif dan kuratif � preventif. Disimpulkan pemberian sari buah merah dapat digunakan sebagai upaya preventif terhadap disfungsi endotel sistem pembuluh darah mencit yang diberi diet tinggi lemak. Akan tetapi mekanisme terbentuknya plak atherom pada athersklerosis belum dapat dijelaskan dengan menggunakan pendekatan pemberian antioksidan dalam sari buah merah.

Item Type: Other
Additional Information: KKA KK LP 11/08 Mus p
Uncontrolled Keywords: Sari buah merah, anti oxidant, foam cell , atherosclerosis
Subjects: R Medicine
V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM311-466 Special types of vessels
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran
Unair Research > Exacta
Creators:
CreatorsNIM
Sri Musta'ina, Dra., M.Kes.UNSPECIFIED
Reny I'tishom, S.Pi., M.Si.UNSPECIFIED
Budyandini D. Pramesti, MP., dr., M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Elvi Mei Tinasari
Last Modified: 26 Sep 2016 05:25
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/42732
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item