PENGARUH FAKTOR SITUASI DALAM TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN YANG TIDAK DIRENCANAKAN OLEH PEMBELANJA GALAXY SWALAYAN DI BOYOLALI

PRASETYOWATI, ENRY, NIM. 040237635 (2007) PENGARUH FAKTOR SITUASI DALAM TOKO TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN YANG TIDAK DIRENCANAKAN OLEH PEMBELANJA GALAXY SWALAYAN DI BOYOLALI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
gdlhub-gdl-s1-2007-prasetyowa-4284-b4507-k.pdf

Download (322kB) | Preview
[img]
Preview
Text (fulltext)
4300.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Di jaman yang serba canggih segala sesuatu yang praktis dan cepat dianggap suatu keharusan yang ingin dicapai dalam segala bidang. Kebutuhan akan barang-barang konsumsi semakin kompleks sejalan dengan perkembangan tingkat kehidupan masyarakat. Produsen yang berusaha kehilangan konsumennya menjual langsung produknya kepada pemakai akhir melalui produk toko pengecer. Peranan toko sangat penting dalam proses pemenuhan kebutuhan konsumen. Hampir semua produk sehari-hari dapat diperoleh di suatu toko. Di dalam toko inilah transaksi jual beli antara produsen atau penjual dengan konsumen terjadi. Untuk menciptakan keputusan pembelian, konsumen dapat memperoleh informasi dan memproses informasi melalui pengalaman atau pengetahuannya terhadap suatu produk. Konsumen sering membuat keputusan pembelian di dalam toko daripada merencanakan pembelian sebelum memasuki toko. Untuk menarik perhatian konsumen untuk mendatangi tokonya para retailer harus lebih memperhatikan faktor situasi dalam toko seperti pemeragaan produk, tata letak ruangan toko, kelengkapan jenis produk, promosi harga dan pelayanan pramuniaga yang dapat mempengaruhi keinginan konsumen untuk melakukan pembelian terutama pembelian yang tidak direncanakan sebelumnya. Pembelian yang tidak direncanakan adalah pembelian yang dilakukan konsumen tanpa perencanaan sebelum memasuki toko. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor situasi dalam toko terhadap keputusan pembelian toko yang tidak direncanakan sebelunmya. Prosedur penelitian sampel diambil dari populasi pembelanja yang membeli produk tanpa perencanaan sebelumnya di Galaxy Swalayan. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling yaitu purposive sampling dan accidental sampling. Teknik analisis pada penelitian ini adalah regresi logistik dengan uji Chi Square dan uji Wald. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari uji Chi Square dan uji Wald faktor situasi dalam toko mempunyai pengaruh terhadap keputusan pembelian yang tidak direncanakan baik secara simultan maupun parsial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B. 45/07 Pra p
Uncontrolled Keywords: CONSEMER BEHAVIOR; MARKETING � MANAGEMENT; DECISION MAKING
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
PRASETYOWATI, ENRY, NIM. 040237635UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSri Wahyuni Astuti, Dr., SE., MS.UNSPECIFIED
Depositing User: Sulistiorini
Date Deposited: 13 Apr 2007 12:00
Last Modified: 19 Jun 2017 18:36
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/4300
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item