PENGARUH FAKTOR - FAKTOR KEPUASAN KERJA TERHADAP KEINGINAN KELUAR KERJA KARYA WAN RAGlAN PRODUKSI PABRIK KECAP BENTOEL BANYUWANGI

WAHYU RETNO ESTIWINDARI, 040124233/E (2004) PENGARUH FAKTOR - FAKTOR KEPUASAN KERJA TERHADAP KEINGINAN KELUAR KERJA KARYA WAN RAGlAN PRODUKSI PABRIK KECAP BENTOEL BANYUWANGI. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
B 46-05. Est p.pdf

Download (126kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Sumber daya manusia merupakan sumber daya yang penting bagi organisasi. Dengan pengelolaan yang tepat maka sumber daya itu dapat dikembangkan secara optimal untuk mencapai keberhasilan organisasi. Dalam usaha mencapai keberhasilannya, suatu organisasi dituntut agar dapat mewujudkan kepuasan ketja pada karyawan. Tidak adanya kepuasan kerja pada diri karyawan dapat menimbulkan pemikiran karyawan untuk keluar dari perusahaan. Jika hal ini terjadi akan sangat merugikan bagi perusahaan karena dapat menurunkan citra dari perusahaan (company image). Dalam penelitian ini analisis mengenai pengaruh faktor-faktor kepuasan ketja terhadap keinginan keluar kerja karyawan dilakukan pada bagian produksi pabrik kecap'Bentoel Banyuwangi. Hal ini dilakukan karena tingginya tingkat turnover karyawan pada bagian tersebut, sehingga penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi perusahaan untuk dapat menurunkan tingkat turnover karyawan. Hasil daTi penelitian menunjukkan bahwa semua faktor-faktor kepuasan kerja yang meliputi upah (Xd, pekerjaan (X2), pengawasan (X3), keJompok kerja (X4) dan kondisi kerja (X5), berpengaruh terhadap rendahnya keinginan keluar kerja karyawan secara simultan dengan menggunakan uji F diperoleh nitai Fhitung (48,931) > F-tabel (2,392), dan secara parsial seluruh nilai dari t-hitung> t-tabel. Model regresi yang dihasilkan: Y = 10,49 -0,593 Xl -0,254 X2 -0,203 X3 -0,186 X4 -0,239 Xs . Berdasarkan koefisien beta maka faktor upah memiliki pengaruh yang dominan jika dibandingkan dengan yang lain karena nilai koefisien Beta upah (XI) yang paling besar jika dibandingkan (iengan variabel yang lain yaitu sebesar 0,855.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK B 46/05 Est P
Uncontrolled Keywords: KEPUASAN KERJA, UPAH, TINGKAT TURNOVER TINGGI
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology
T Technology > TS Manufactures > TS155-194 Production management. Operations management
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
WAHYU RETNO ESTIWINDARI, 040124233/EUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSiti Sulasmi, DR. Hj., Psi, MS.UNSPECIFIED
Depositing User: shiefti dyah alyusi
Date Deposited: 16 Nov 2016 01:11
Last Modified: 16 Nov 2016 01:11
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/45798
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item