INSTRUMEN KEBIJAKAN PERLINDUNGAN LAHAN PERTANIAN PANGAN BERKELANJUTAN(Studi Proses Perumusan dan Analisis Karakteristik Instrumen Kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro)

Yovana Riken Keiky, 071211132015 (2016) INSTRUMEN KEBIJAKAN PERLINDUNGAN LAHAN PERTANIAN PANGAN BERKELANJUTAN(Studi Proses Perumusan dan Analisis Karakteristik Instrumen Kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (693kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
YOVANA RIKEN KEIKY_071211132015_SKRIPSI (Recovered 1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Alih fungsi lahan pertanian menjadi satu ancaman yang serius terhadap keberlanjutan swasembada pangan dan ketahanan pangan. Kegiatan alih fungsi lahan pertanian atau yang biasa disebut konversi lahan menjadi fenomena yang cukup marak terjadi saat ini. Salah satu upaya pemerintah dalam melindungi ketersediaan lahan pertanian adalah dengan menerbitkan Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan. Perumusan kebijakan dan penggunaan instrumen kebijakan yang sesuai diperlukan agar fenomena alih fungsi lahan pertanian di daerah lumbung pangan dapat ditekan. Penelitian ini penting dilakukan karena banyaknya kegiatan alih fungsi lahan pertanian di Kabupaten Bojonegoro, sehingga menyebabkan ketersediaan lahan pertanian pangan berkelanjutan berkurang. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan tentang bagaimana perumusan kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bojonegoro, dan (2) mendeskripsikan tentang bagaimana karakteristik instrumen kebijakan yang digunakan pada kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Data dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara mendalam dengan informan, dan studi dokumen. Penentuan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling karena dianggap sebagai pihak yang paling mengetahui dan memahami tentang proses perumusan kebijakan dan karakteristik instrumen kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa proses perumusan kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro dilakukan dengan melalui tahapan identifikasi masalah, menentukan alternatif kebijakan, dan memilih alternatif kebijakan. Karakteristik instrumen Kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan yang berasal dari pemerintah pusat atau pemerintah Kabupaten Bojonegoro masih cenderung menggunakan instrumen wajib dan instrumen campuran. Instrumen kebijakan sukarela yang berorientasi pada pasar keberadaannya masih sangat kurang dan belum berfungsi dengan baik. Karakteristik instrumen kebijakan Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di Kabupaten Bojonegoro yang selama ini ada masih menunjukkan keterlibatan pemerintah yang tinggi, sementara instrumen kebijakan yang bersifat sukarela dan berorientasi pada pasar dan melibatkan partisipasi masyarakat masih kurang maksimal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis P 36/16 Kei i
Uncontrolled Keywords: Perumusan Kebijakan, Instrumen Kebijakan, Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan
Subjects: J Political Science
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Creators:
CreatorsNIM
Yovana Riken Keiky, 071211132015UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAntun Mardiyanta, Dr. , Drs., MA.UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 17 Nov 2016 18:55
Last Modified: 17 Nov 2016 18:55
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/46100
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item