DJOKO SOERJADI, 049520654 E
(2000)
FUNGSI INTERNAL AUDIT SEBAGAI SARANA YANG EFEKTIF DALAM PENGENDALIAN OPERASI (Studi kasus pada beberapa perusahaan kontraktor PLN di Surabaya).
Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Abstract
Pemeriksaan internal adalah untuk membantu para anggota organisasi agar mereka dapat melaksanakan tanggungjawabnya secara efektif. Untuk hal tersebut, pemeriksa internal akan melakukan analisa-analisa dan penilaian-penilaian serta memberikan rekomendasi, dan saran-saran. Pemeriksaan mencakup pula pengembangan pengawasan yang efektif dengan biaya yang wajar
Dalam melaksanakan tugasnya, internal auditor mencakup aspek yang cukup luas dari kegiatan perusahaan yaitu menyangkut penilaian yang bebas atas pembukuan, keuangan dan semua kegiatan operasi perusahaan. Pada dasarnya tujuan pemeriksaan intern (internal audit) adalah membantu semua anggota manajemen dalam mengambil keputusan dengan memberikan saran-saran, analisa dan penilaian atas kegiatan yang dilakukan dan pada akhimya membantu menyelesaikan masalah yang tengah dihadapi oleh perusahaan.
Pemanfaatan fungsi internal audit oleh pihak perusahaan sebagai sarana yang efektif dalam pengendalian operasi sehingga dapat membantu pihak manajemen dalam pengawasan jalannya operasi perusahaan. Diharapkan dalam pelaksanaannya internal audit tersebut memberikan kontribusi yang berarti bagi para anggota organisasi agar mereka dapat melaksanakan tanggung-jawabnya secara efektif.
Actions (login required)
|
View Item |