PENGARUH ANTARA RASA KEBERSAMAAN TERHADAP KESEJAHTERAAN SUBJEKTIF PADA KOMUNITAS TIONGHOA MUSLIM (PITI) DI SURABAYA

Rahmat Hartanto, 111211133061 (2016) PENGARUH ANTARA RASA KEBERSAMAAN TERHADAP KESEJAHTERAAN SUBJEKTIF PADA KOMUNITAS TIONGHOA MUSLIM (PITI) DI SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (116kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
PSI.112-16 Har p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh antara Rasa Kebersamaan terhadap Kesejahteraan Subjektif pada Komunitas Tionghoa Muslim (PITI) di Surabaya. Definisi Kesejahteraan Subjektif dalam penelitian ini berdasarkan penjelasan (Diener, dkk., 1999) dan Rasa Kebersamaan berdasarkan penjelasan (McMillan & Chavis 1986). Penelitian ini dilakukan pada Komunitas Tionghoa Muslim (PITI) di Surabaya dengan jumlah subjek sebanyak 40 orang. Data diperoleh menggunakan metode survei dengan adaptasi skala Rasa Kebersamaan Index 2 (SCI-2) oleh (McMillan & Chavis, 1986) yang terdiri dari 24 aitem, skala satisfaction with life scale (SWLS) oleh (Diener, dkk., 1997) yang terdiri dari 5 aitem dan positive and negative affect schedule (PANAS) oleh (Watson, dkk., 1988) yang terdiri dari 20 aitem. Analisis data yang dilakukan menggunakan analisis regresi sederhana dengan program SPSS 16.0 for Windows. Hasil analisis regresi sederhana penelitian ini mendapatkan kesimpulan bahwa terdapat pengaruh antara Rasa Kebersamaan terhadap Kesejahteraan Subjektif pada Komunitas Tionghoa Muslim (PITI) di Surabaya. Hasil analisis menunjukkan signifikansi sebesar 0,000 dan nilai R sebesar 0,708 yang berarti hasil dari penelitian ini signifikan. Prosentase besar pengaruh (R2) Rasa Kebersamaan terhadap Kesejahteraan Subjektif sebesar 50,1%. Persamaan garis regresi yang diperoleh yaitu Y = (-13,89) + 2,356. Hal ini menunjukkan bahwa setiap kenaikan tingkat Rasa Kebersamaan akan meningkatkan Kesejahteraan Subjektif seseorang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 PSI.112/16 Har p
Uncontrolled Keywords: Rasa Kebersamaan, Kesejahteraan Subjektif, Komunitas Tionghoa Muslim (PITI) Surabaya
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology > HM(1)-1281 Sociology > HM711-806 Groups and organizations > HM756-781 Community
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
Rahmat Hartanto, 111211133061UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIlham Nur Alfian, M.Psi., PsikologUNSPECIFIED
Depositing User: Guruh Haris Raputra, S.Sos., M.M. '-
Date Deposited: 27 Nov 2016 15:48
Last Modified: 27 Nov 2016 15:48
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/47149
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item