ANALISIS PENGARUH KEPUASAN PENDENGAR RADIO TERHADAP LOYALITAS MELALUI BRAND TRUST PENDENGAR RADIO PRAMBORS DI SURABAYA

BHISMA SATRIA CAHYONO, 040214551 (2009) ANALISIS PENGARUH KEPUASAN PENDENGAR RADIO TERHADAP LOYALITAS MELALUI BRAND TRUST PENDENGAR RADIO PRAMBORS DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-cahyonobhi-8790-abstract-8.pdf

Download (316kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-cahyonobhi-8453.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung yang diberikan oleh kepuasan pendengar radio terhadap loyalitas pendengar radio Prambors di Surabaya, serta untuk membuktikan peranan brand trust sebagai variabel intervening. Penelitian ini didasarkan pada hasil penelitian yang dilakukan oleh Ballester dan Aleman (1999, revised on 2000) bahwa kepuasan konsumen akan mempengaruhi brand trust dan brand trust akan mempengaruhi komitmen pelanggan. Penelitian im dilakukan di Surabaya dan obyek penelitian yang dipilih adalah radio Prambors Surabaya. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang disebarkan kepada 100 pendengar radio Prambors Surabaya yang dipilih secara purposif di lima lokasi dengan komposisi 20 responden untuk tiap lokasi. Alat analisis yang digunakan untuk pengujian hipotesis adalah analisis jalur (path analysis). Dani hasil penelitian ini diketahui bahwa besarnya tingkat probabilitas koefisien jalur antara variabel kepuasan pendengar dengan brand trust (Z ← X) adalah sebesar 0,000 yang lebih kecil dari level of significant yang telah ditentukan 0,05. Besarnya tingkat probabilitas koefisien jalur antara variabel brand trust dengan loyalitas (Y ← Z) adalah sebesar 0,002 yang lebih kecil dari level of significant yang telah ditentukan yaitu 0,05.Selanjutnya, besarnya tingkat probabilitas koefisien jalur antara variabel kepuasan pendengar dengan loyalitas (Y ← X) adalah sebesar 0,045 yang lebih kecil dari level ofsignificant yang telah ditentukan yaitu 0,05. Dengan demikian, penelitian ini membuktikan bahwa brand trust merupakan variabel yang menjadi perantara adanya pengaruh yang diberikan oleh kepuasan pendengar terhadap loyalitas pendengar Radio Prambors Surabaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B.133/08 Cah a
Uncontrolled Keywords: RADIO AUDIENCES; CONSUMER SATISFACTION; CONSUMER BEHAVIOR
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5437-5444 Purchasing. Selling. Sales personnel. Sales executives
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
BHISMA SATRIA CAHYONO, 040214551UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDWI UTAMI S., Dra. Ec. Hj., MSUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Luluk Lusiana
Date Deposited: 19 Jan 2009 12:00
Last Modified: 14 Jun 2017 20:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/5143
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item