BEA SINAREKI, 111 111 082 (2016) HUBUNGAN PERSEPSI TERHADAP BEBAN KERJA DENGAN STRES KERJA PADA GURU SEKOLAH LUAR BIASA DI SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (Abstrak)
Psi.122-16 Sin h Abstrak.pdf Download (396kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
52949.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan persepsi terhadap beban kerja terhadap stres kerja pada Guru Sekolah Luar Biasa di Surabaya. Definisi persepsi beban kerja dalam penelitian ini menggunakan teori milik Spector & Jex (1998). Definisi Stres kerja dalam penelitian ini menggunakan teori milik Lazarus (1976, dalam Sulsky & Smith, 2005). Penelitian ini dilakukan pada guru Sekolah Luar Biasa di Surabaya dengan menggunakan sampel Guru Sekolah Luar Biasa di wilayah Surabaya. Jumlah subjek pada penelitian ini berjumlah 62 orang dengan menggunakan snowball sampling. Alat pengumpulan data berupa Quantitative Workload Inventory yang terdiri dari 5 item dengan reliabilitas Cronbach Alpha sebesar 0,832 , serta Teacher Stress Inventory yang terdiri atas 49 aitem dengan reliabilitas Cronbach Alpha sebesar 0,612. Analisis data untuk menguji hubungan persepsi terhadap beban kerja dengan stres kerja menggunakan Spearmen Rho dengan bantuan program SPSS versi 16.0 for Windows. Hasil analisis menunjukkan bahwa hubungan persepsi terhadap beban kerja dengan stres kerja berkorelasi positif dengan koefisien korelasi sebesar 0,755 dan taraf signifikansi sebesar 0,000. Angka tersebut menujukkan adanya hubungan antara variabel persepsi beban kerja dengan stres kerja pada guru Sekolah Luar Biasa di Surabaya Kata kunci: persepsi beban kerja, stres kerja, guru Sekolah Luar Biasa Daftar Pustaka 60, (1975-2014)
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Psi.122-16 Sin h | ||||||
Uncontrolled Keywords: | persepsi beban kerja, stres kerja, guru Sekolah Luar Biasa | ||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF511-593 Emotion, Feeling, Affection | ||||||
Divisions: | 11. Fakultas Psikologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | ||||||
Date Deposited: | 16 Feb 2017 22:42 | ||||||
Last Modified: | 19 Jun 2017 19:19 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/52949 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |