NARENDRO PUTRI, 041310113059
(2016)
ANALISIS PENGARUH PERUBAHAN KEBIJAKAN AKUNTANSI BERBASIS KAS MENUJU AKRUAL MENJADI AKUNTANSI BERBASIS AKRUAL TERHADAP LAPORAN KEUANGAN PADA PEMERINTAH KOTA SURABAYA.
Other thesis, Universitas Airlangga.
Abstract
3.1 Simpulan
Hasil Praktik Kerja Lapangan, dapat disimpulkan bahwa dampak dari
pengaruh perubahan kebijakan terhadap laporan keuangan Pemerintah Kota Surabaya
terhadap laporan keuangan antara lain adalah:
1. Laporan Realisasi Anggaran, dampak yang timbul pada LRA terjadi adalah
Akuntansi Sisa Lebih/Kurang Pembiayaan Anggaran (SILPA/SIKPA) dalam
basis akrual pada akhir periode pelaporan dipindahkan ke Laporan Perubahan
Saldo Anggaran Lebih (LPSAL)
2. Pada Laporan Operasional, Pemerintah Kota Surabaya mengalami Defisit-LO,
yaitu kekurangan kas sebesar Rp. 593.249.431.270,73
3. Pada Neraca, perubahan kebijakan yang terjadi menimbulkan kenaikan hutang
dalam neraca tahun 2015 senilai Rp. 225.519.076.199,97
4. Laporan Arus Kas, pengaruhnya terjadi pada arus kas masuk dan keluar
diklasifikasikan berdasarkan aktivitas operasi, investasi, pendanaan, dan
transitoris
5. Pada Catatan atas Laporan Keuangan, terjadi perbedaan dalam komponenkomponen
laporan keuangan yang terdiri dari laporan operasional, laporan
perubahan saldo anggaran lebih, dan laporan perubahan ekuitas
Selain pada laporan keuangan, dampak yang terjadi juga dari pelaporan keuangan
yakni dalam pelaporan keuangan Tahun 2015 mengalami keterlambatan yang
disebabkan karena SDM kurang memahami sepenuhnya mengenai basis akrual.
3.2 Saran
Dari hasil kesimpulan diatas, beberapa saran yang mungkin berguna dalam
mengatasi perubahan kebijakan akuntansi yang terjadi. Adapun saran tersebut adalah :
1. Perlu dilakukan sosialisasi/pelatihan sehingga penerapan akuntansi
pemerintahan berbasis akrual dapat berjalan dengan baik dan tepat waktu
dalam penyusunan dan pelaporan keuangan.
2. Perlu dilakukannya mutasi jabatan, dengan menempatkan sumber daya
manusia sesuai dengan bidangnya agar kinerjanya lebih efektif dan efisien
serta mengurangi resiko atau dampak yang ditimbulkan dari perubahan
kebijakan tersebut.
Actions (login required)
|
View Item |