Anna Suryani, NIM.: 068811515
(1996)
PENGARUH PENAMBAHAN TABLET CHLORELLA DALAM
PAKAN TERHADAP KENAIKAN BERAT BADAN
KONSUMSI DAN KONVERSI PAKAN MENCIT.
Skripsi thesis, Airlangga University.
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh chlorella pada efisiensi pertumbuhan mencit serta untuk mengetahui kadar optimal chlorella yang mampu memacu pertumbuhan tertinggi.
Dalam penelitian digunakan 21 ekor mencit jantan berumur tiga minggu. Pakan yang dipakai sebagai makanan utama yaitu pakan ayam Par G bentuk pellet. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap yang terbagi menjadi tiga perlakuan dan tujuh ulangan yang diletakkan secara acak. Pada kelompok pertama (PI) mEmcit diberi makanan utama dengan penambahan 3% chlorella, pada kelompok kedua (P2) dengan penambahan 6% chIorella sedangkan pada kelompok kontrol (PO) tanpa penambahan chiorella. Perlakuan diberikan setiap hari yaitu mulai mencit berumur tiga minggu sampai lima minggu. Parameter yang dihitung adalah berat badan, kenaikan berat badan, konsumsi pakan dan konversi pakan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan chiorella sampai 6% pada pakan mencit ternyata tidak berpengaruh (P>O, 05) pada kenaikan berat badan, konsumsi dan konversi pakan mencit jantan.
Actions (login required)
|
View Item |