MANAJEMEN PAKAN PADA PEMELIHARAAN LARVA KERAPU BEBEK (Cromileptes altivelis) DI BALAI PERIKANAN BUDIDAYA AIR PAYAU (BPBAP) SITUBONDO, JAWA TIMUR

FRIDA CHOIRUN NISA’, 141311133020 (2016) MANAJEMEN PAKAN PADA PEMELIHARAAN LARVA KERAPU BEBEK (Cromileptes altivelis) DI BALAI PERIKANAN BUDIDAYA AIR PAYAU (BPBAP) SITUBONDO, JAWA TIMUR. Fakultas Perikanan dan Kelautan, Surabaya. (Unpublished)

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
RINGKASAN.pdf

Download (489kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
PKL. PK. BP. 247-16 Nis m.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair. ac.id

Abstract

Ikan kerapu bebek merupakan ikan komoditas ekspor dan ekonomis tinggi di pasar internasional seperti Hongkong, Singapura, Jepang, Taiwan dan Thailand. Ikan kerapu bebek ini banyak dibudidayakan di daerah tropis dengan perairan berkarang salah satunya adalah Indonesia. Dalam budidaya, pakan merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan usaha karena akan menentukan pertumbuhan dan kualitas produksi serta biaya produksi yang dikeluarkan. Terutama pada pemeliharaan larva dibutuhkan pengelolaan pakan yang baik untuk menghasilkan benih yang berkualitas dan jumlah produksi yang tinggi. Tujuan dari Praktek Kerja Lapang ini adalah untuk mengetahui metode manajemen pakan pada larva kerapu bebek dan jenis pakan alami maupun buatan yang diberikan pada larva kerapu bebek. Praktek Kerja Lapang ini dilaksanakan di Balai Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo, Jawa Timur pada tanggal 18 Januari 2016 sampai tanggal 18 Pebruari 2016. Metode kerja yang digunakan dalam Praktek Kerja Lapang ini adalah metode deskriptif dengan pengambilan data yang meliputi data primer dan data sekunder. Pengambilan data dilakukan melalui observasi, wawancara, partisipasi aktif dan studi pustaka. Hasil Praktek Kerja Lapang yang telah dilakukan, pemeliharaan larva meliputi kegiatan mulai dari kultur pakan alami Chlorella sp. dan Rotifer (Brachionus plicatilis), persiapan bak, persiapan air media, penebaran telur, manajemen pakan, manajemen kualitas air, Grading, hingga pemanenan dan pemasaran.

Item Type: Other
Additional Information: KKC KK PKL PK BP 247-16 Nis m
Uncontrolled Keywords: Pakan ikan; larva kerapu bebek
Subjects: T Technology > TS Manufactures > TS2284-2288 Animal feeds and feed mills. Pet food industry
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan
Creators:
CreatorsNIM
FRIDA CHOIRUN NISA’, 141311133020UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMoch. Amin Alamsjah, Prof. , Ir., M.Si., Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: sukartini sukartini
Date Deposited: 30 May 2017 16:19
Last Modified: 30 May 2017 16:19
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57751
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item