ALDINO GIANCARLO, 141211133059 (2016) IDENTIFIKASI DAN PENANGANAN PERTUMBUHAN ALGA MERAH KORALIN DARI HASIL TRANSPLANTASI KARANG (Seriatopora hystrix) DI CV. PUTRA PELANGI SAMUDRA, PULAU SERANGAN, KABUPATEN DENPASAR PROPINSI BALI. Fakultas Perikanan dan Kelautan.
|
Text (ABSTRAK)
PKL.PK.BP 150-16 Gia i ABSTRAK.pdf Download (91kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
PKL.PK.BP 150-16 Gia i SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Terumbu karang adalah salah satu ekosistem yang khas pada daerah tropis dengan pusat penyebarannya berada di wilayah Indo-Pasifik. Habitat dari terumbu karang berada di dasar perairan laut yang dangkal dengan penyusun utamanya adalah hewan karang dari jenis Anthozoa dari kelas Scleractinia dan mampu membuat bangunan dari kalsium karbonat. Karang adalah anggota dari filum Cnidaria yang dapat hidup secara berkoloni maupun sendiri, tetapi hampir semua karang merupakan hewan berkoloni. Di Indonesia sendiri, terumbu karang merupakan salah satu komoditas perikanan yang banyak diminati oleh berbagai kalangan baik di dalam negeri maupun luar negeri. Karang jenis Seriatopora hystrix merupakan salah satu contoh spesies yang cukup banyak diminati oleh para pecinta akuarium laut. Dari hal tersebut banyak para pengusaha perikanan yang membudidayakan karang hias untuk memenuhi permintaan pasar baik dalam negeri maupun luar negeri. Budidaya karang hias sendiri dilakukan atas pengawasan dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). Namun di dalam budidaya karang hias timbul beberapa masalah, salah satunya adalah keberadaan akan hewan maupun tumbuhan yang menjadi hama bagi karang hias. Alga merah koralin adalah salah satu tumbuhan yang menjadi hama bagi karang hias, meskipun di sisi lain alga merah koralin juga berpengaruh penting dalam ekosistem terumbu karang. Praktek Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan di CV. Putra Pelangi Samudra yang terletak di Desa Serangan, Kabupaten Denpasar, Propinsi Bali pada tanggal 12 Januari sampai dengan 12 Februari 2015 dengan tujuan untuk mengetahui jenis-jenis dari alga merah koralin yang ada pada hasil transplantasi karang (Seriatopora hystrix) serta mengetahui bagaimana cara penanganan dari pertumbuhan alga merah koralin. Alga merah koralin merupakan tumbuhan yang membutuhkan substrat untuk hidup dan salah satu substrat tersebut adalah karang. Jenis karang Seriatopora hystrix adalah salah satu contoh substrat karang yang ditumbuhi oleh berbagai jenis alga merah koralin.Spesies alga merah koralin yang ditemukan pada hasil transplantasi karang (Seriatopora hystrix) adalah Spongites sp., Lithophyllum sp. dan Meshophyllum sp. Penanganan pertumbuhan alga merah koralin ini dapat dilakukan dengan pembersihan karang secara rutin setiap harinya, baik dengan cara penyikatan maupun pengikisan. Salah satu hambatan identifikasi alga merah koralin ini adalah ketidaktahuan para pembudidaya karang akan adanya alga merah koralin. Pertumbuhan alga merah koralin yang berlebihan dapat menutup karang mulai dari substrat karang, percabangan awal karang hingga pada tubuh karang. Hal ini dapat menganggu pertumbuhan karang dan dapat menyebabkan kematian karang. Permasalahan lain yang ditemui adalah ketidakpastian akan pasang surut air laut di Teluk Lebangan tempat budidaya karang dilakukan. Hal ini menyebabkan tertundanya berbagai kegiatan budidaya karang hias, baik kegiatan transplantasi, penanganan akan alga merah koralin hingga pemanenan karang hias.
Item Type: | Other | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PKL.PK.BP. 150/16 Gia i | ||||||
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries | ||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Kelautan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mrs hoeroestijati beta | ||||||
Date Deposited: | 30 May 2017 23:12 | ||||||
Last Modified: | 30 May 2017 23:12 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57871 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |