PENGARUH PEMBERIAN PROBIOTIK BERBEDA PADA PAKAN TERHADAP RETENSI PROTEIN DAN RETENSI LEMAK UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei)

LUKMAN ARIF KURNIAWAN, 141211132116 (2016) PENGARUH PEMBERIAN PROBIOTIK BERBEDA PADA PAKAN TERHADAP RETENSI PROTEIN DAN RETENSI LEMAK UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
PK BP 63 - 17 Kur p-Abstrak.pdf

Download (268kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
PK BP 63 - 17 Kur p-min.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Permintaan komoditi udang vaname yang cukup tinggi medorong berkembangnya budidaya intensif. Seiring berkembangnya budidaya intensif, maka meningkatkan padat penebaran dan jumlah pakan yang diberikan. Pakan merupakan salah satu unsur penting dalam kegiatan budidaya yang menunjang pertumbuhan dan kelangsungan hidup. Hal inilah yang menyebabkan pentingnya pakan sehingga perlu penambahan probiotik. Probiotik dapat mengatur lingkungan mikrobial pada usus dan menghasilkan enzim protease dan lipase yang dapat memecah protein dan lemak menjadi molekul yang lebih sederhana sehingga akan mempermudah proses pencernaan dan penyerapan dalam saluran pencernaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik berbeda pada pakan terhadap retensi protein dan retensi lemak udang vaname. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari empat perlakuan dan lima ulangan. Perlakuan dalam penelitian adalah pemberian probiotik berbeda pada pakan yaitu tanpa pemberian probiotik/kontrol, probiotik A, probiotik B dan probiotik C. Analisis data menggunakan Analisis Varian (ANAVA) dan dilanjutkan Uji Jarak Berganda Duncan untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotik berbeda pada pakan memberikan pengaruh yang sangat nyata (p<0,01) terhadap peningkatan retensi protein udang vaname. Rata-rata peningkatan retensi protein tertinggi terdapat pada perlakuan P2 (4,55%) kemudian diikuti oleh perlakuan P3 (3,69%), P1 (3,55%) dan P0 (1,20%). Pemberian probiotik berbeda pada pakan tidak memberikan pengaruh yang nyata (p>0,05) terhadap peningkatan retensi lemak udang vaname.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK KP BP 63-17 Kur p
Uncontrolled Keywords: Probiotics Feed ; Protein Retention ; Vaname Shrimp (Litopenaeus vannamei).
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH328-329 Fishery management. Fishery policy
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries > SH334.5-334.7 Fishery technology
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan
Creators:
CreatorsNIM
LUKMAN ARIF KURNIAWAN, 141211132116UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMuhammad Arief, Ir., M.Kes.UNSPECIFIED
Thesis advisorAbdul Manan, S.Pi., M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 06 Aug 2017 21:35
Last Modified: 06 Aug 2017 21:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/59887
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item